SERANG, KOMPAS.com - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Cesium 137 (Cs-137) mengangkut 558 ton material yang terpapar zat radioaktif.
Hingga kini, Satgas telah membersihkan atau mendekontaminasi 5 dari 12 titik lokasi yang terpapar di luar kawasan Industri Modern Cikande, Kabupaten Serang, Banten.
"Dari 12 lokasi yang teridentifikasi di Zona Merah, 5 lokasi telah berhasil didekontaminasi, sementara 7 lokasi lainnya masih dalam proses dekontaminasi intensif," ujar Ketua Mitigasi dan Penanganan Dekontaminasi Cesium 137, Rasio Ridho Sani melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (30/10/2025).
Baca juga: 22 Pabrik Terpapar Radiasi Cs-137 Selesai Dekontaminasi, KLH: Bisa Kembali Beroperasi
Rasio Ridho menjelaskan, zona merah radiasi di luar kawasan industri disebabkan oleh penggunaan material limbah peleburan logam yang digunakan untuk menimbun lahan.
Saat ini, pembersihan material urug yang terkontaminasi Cesium-137 di Zona Merah dilakukan oleh Tim dari Nubika Zeni TNI-AD dan KBRN Gegana Brimob Polri.
Menurut Rasio Ridho Sani, hingga saat ini, material dekontaminasi yang berhasil dipindahkan, baik dari pabrik maupun dari zona merah, mencapai 275,87 meter kubik atau setara dengan 558,8 ton.
Proses dekontaminasi dilakukan secara ketat dengan mengikuti protokol keamanan radiasi yang dikendalikan Petugas Proteksi Radiasi (PPR) dari BRIN dan Bapeten.
Ada dua lokasi Zona Merah yang berada di pemukiman, yaitu di lokasi F2 dan E di Kampung Barengkok, Desa Sukatani, Kecamatan Cikande.
Total jumlah warga yang telah direlokasi sementara sebanyak 91 orang.
“Percepatan dekontaminasi dilakukan untuk melindungi kesehatan masyarakat. Saat ini kami melakukan percepatan dekontaminasi lokasi dengan radiasi tinggi yang berada di pemukiman," tambahnya.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang