KOMPAS.TV - Raja Keraton Solo Pakubuwono ke-13 meninggal dunia di usia 77 tahun, setelah sempat menjalani perawatan di rumah sakit sejak September 2025.
Menurut kerabat Keraton Surakarta, Pakubuwono ke-13 memang telah cukup lama menjalani perawatan karena kondisi kesehatan yang menurun.
Keraton Solo juga sudah memutuskan bahwa pemakaman akan dilakukan pada Rabu, 5 November 2025, di Makam Raja Imogiri, Yogyakarta.
Seiring persiapan upacara adat, pihak Keraton mulai menyiapkan prosesi pemakaman, termasuk mengeluarkan kereta jenazah yang nantinya akan digunakan untuk mengantar perjalanan terakhir sang Raja dalam prosesi kirab sebelum dimakamkan.
Masyarakat juga diperbolehkan untuk melayat saat pemakaman nantinya.