Parapuan.co - Brand fashion ikonik dari New York, Coach, telah membuka restoran pertamanya di Indonesia pada 2024 lalu. Brand ini melangkah lebih jauh dari dunia mode dengan berinovasi memberikan pengalaman mendalam bagi pelanggannya.
Sebelumnya, Coach sudah membuka The Coach Restaurant di Grand Indonesia, Jakarta, yang menawarkan konsep dining dengan menu mulai dari steak, ikan, hingga dessert.
Sukses dengan restoran pertamanya di Jakarta, Indonesia, kini Coach kembali membuka The Coach Restauraunt di Jewel Changi Airport, Singapura. Restoran ini menjadi bentuk ekspresi baru dari identitas Coach yang berkarakter dan berjiwa urban.
Berlokasi di Jewel Changi Airport, restoran ini berada di jantung destinasi budaya dan kuliner yang ikonik. Tempatnya strategis yang terhubung dengan butik Coach di Jewel Changi Airport membuatnya menjadi tempat ideal bagi wisatawan dan warga lokal yang ingin menikmati santapan sekaligus fashion dalam sentuhan kemewahan.
Dibuka pada Jumat, 31 Oktober 2025, inovasi ini sebagai babak baru dari kelanjutan investasi Coach di bidang hospitality. Terinspirasi oleh visi Expressive Luxury dari Coach yang bertujuan agar selalu terhubung dengan konsumennya, restoran ini menjadi rangkaian terbaru Coach untuk mengenalkan hidangan di berbagai negara.
The Coach Restaurant Singapore mengubah Jewel Changi Airport menjadi panggung yang memancarkan jiwa dan energi kota New York. Menghadap langsung ke air terjun Rain Vortex di Jewel, arsitektur dengan sentuhan khas Coach menciptakan suasana yang tak terlupakan.
The Cocah Restaurant
Pengunjung disambut dengan ruang makan berkapasitas 56 kursi yang menampilkan langit-langit melengkung dan nuansa hangat khas arsip Coach. Bar sepuluh kursi serta chef’s counter yang menghadap ke dapur terbuka dengan gaya woodfire juga akan memberikan pengalaman intim bagi pengunjung.
The Coach Restaurant Singapura
Baca Juga: Hidangkan Cita Rasa New York, Ini Menu Spesial Thanksgiving dan Natal di The Coach Restaurant