KOMPAS.com - Kekalahan Persib Bandung dari Persita Tangerang telah membuka mata pemain bintang jebolan Eredivisie, Thom Haye.
Thom Haye semakin menyadari sejumlah tim di Liga Indonesia menerapkan strategi menunggu untuk kemudian mencetak gol.
Persib yang dibela Thom Haye harus mengakui keunggulan Persita yang menerapkan parkir bus dan serangan balik efektif untuk mematikan permainan lewat gol.
Hasil Persita vs Persib Bandung berkesudahan dengan skor 2-1 pada Sabtu (27/9/2025) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Duel Persita vs Persib masuk rangkaian pekan ketujuh Super League 2025-2026.
Baca juga: Persita Vs Persib, Thom Haye Garansi Starter Lagi
Persib berpeluang unggul cepat di babak pertama andai tendangan penalti Luciano Guaycochea tak digagalkan penjaga gawang Igor Rodrigues.
Setelah kesalahan tersebut, Persita bisa unggul lewat gol Javlon Guseynov dari situasi tendangan bebas.
“Saya pikir jika kami membuat gol di babak pertama itu akan lebih mudah, seharusnya ada gol tercipta di babak pertama,” ucap Thom Haye.
“Juga di babak kedua kami mencoba berusaha lebih keras, kami berusaha memainkan sepak bola yang bagus tapi lawan bermain bertahan,” papar Haye.
Persib kecolongan lagi pada menit 90+2 oleh gol cantik Esal Sahrul yang bersumber dari serangan balik. Gol balasan Persib via Beckham Putra (90+5') pun tak berarti apa-apa.
Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Persita Vs Persib, Kans Debut Adam Przybek
Aksi Thom Haye saat melepaskan tendangan dalam laga Persita vs Persib Bandung pada pekan ketujuh Super League 2025-2026, Sabtu (27/9/2025) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Bagi Thom Haye, kekalahan dari Persita ini membuka matanya. Ia melihat di Liga Indonesia banyak tim yang lebih suka merapatkan barisan pertahanan ketika sudah unggul.
“Ini pengalaman baru bagi saya karena menghadapi tim yang bermain menunggu (ketika) sudah unggul,” kata mantan pemain Almere City ini.
“Saya tidak tahu, (belakangan) kita berbicara tentang menyesuaikan diri dengan Liga Indonesia, saya mendapat banyak pertanyaan (perbedaan main di Indonesia), mungkin ini adalah satu hal yang harus saya sesuaikan,” bebernya.
Baca juga: Hasil Persita Vs Persib 2-1: Pendekar Cisadane Hajar Juara Bertahan
Banyak hal-hal baru yang Haye jumpai dalam kekalahan dari Persita. Pemain beralias Sang Profesor pun harus cepat beradaptasi.
“Tetapi saya telah melihat hal-hal dalam pertandingan ini dan babak kedua yang belum pernah saya alami sebelumnya dalam karier saya, jadi saya harus beradaptasi dengan itu mungkin, dan melanjutkannya,” tukasnya.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang