Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Statistik Liga Champions: Top Skor Matchday 3 Masih Milik Mbappe

Kompas.com - 22/10/2025, 05:41 WIB
Thomas Wardana

Penulis

KOMPAS.com - Top skor sementara Liga Champions 2025-2026 hingga matchday 3 masih dipegang oleh Kylian Mbappe dengan koleksi 5 gol.

Kylian Mbappe akan tampil kembali bersama Real Madrid pada laga menghadapi Juventus, pada Kamis (23/10/2025).

Posisi Kylian Mbappe sejauh ini masih belum aman mengingat masih ada sejumlah pertandingan yang akan digelar pada 22-23 Oktober.

Baca juga: Skor Arsenal Vs Atletico Madrid 4-0, Saat Viktor Gyokeres Menggila

Dikutip dari situs resmi UEFA, sejauh ini ada empat pemain yang terus menempel ketat Mbappe di posisi top skor.

Brace yang dicetak Marucs Rashford pada pertandingan melawan Olympiacos membuatnya masuk dalam daftar teratas pencetak gol terbanyak bersama Harry Kane, Anthony Gordon, dan Erling Haaland.

Kans Mbappe digeser sangat besar, terlebih Harry Kane dan Bayern Muenchen baru akan bermain pada Kamis (23/10/2025) dini hari WIB.

Fermin Lopez (16) merayakan gol denganLamine Yamal dan Pedro Dro Fernandez Dro dalam laga Liga Champions FC Barcelona vs Olympiakos FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 21 Oktober 2025. (Foto oleh Josep LAGO / AFP)AFP/JOSEP LAGO Fermin Lopez (16) merayakan gol denganLamine Yamal dan Pedro Dro Fernandez Dro dalam laga Liga Champions FC Barcelona vs Olympiakos FC di Estadi Olimpic Lluis Companys di Barcelona pada 21 Oktober 2025. (Foto oleh Josep LAGO / AFP)

Fermin Lopez Ikut Persaingan

Penyerang Barcelona, Fermin Lopez, tampil mengesankan pada laga menghadapi Olympiacos yang berakhir dengan skor 6-1.

Fermin Lopez sukses mencetak hattrick di laga ini pada menit ke-7', 39', dan 76'.

Absennya Raphinha dan Dani Olmo menjadi berkah bagi jebolan La Masia tersebut untuk menunjukkan kelasnya.

Total ia telah mencetak 3 gol dari 2 pertandingan yang telah ia lakoni bersama Barcelona di Liga Champions.

Baca juga: Skor Barcelona Vs Olympiacos 6-1: Kontroversi VAR dan Jasa La Masia

Torehan tersebut membuatnya masuk dalam daftar top skor Liga Champions dengan 3 gol, bersaing dengan sejumlah penyerang terbaik Eropa lain seperti Gabriel Martinelli (Arsenal) dan Lautaro Martinez (Inter).

Selain itu, hattrick yang berhasil ia buat merupakan yang kedua terjadi di Liga Champions 2025-2026.

Sebelumnya, Kylian Mbappe berhasil mencatat hattrick saat Real Madrid menang telak 5-0 atas tuan rumah Kairat Almaty.

Statistik Liga Champions 2025-2026

Daftar Top Skor:

  • 5 gol: Kylian Mbappe (Real Madrid)
  • 4 gol: Harry Kane (Bayern Muenchen), Marcus Rashford (Barcelona), Anthony Gordon (Newcastle), Erling Haaland (Man City)
  • 3 gol: Harvey Barnes (Newcastle), Fermin Lopez (Barcelona), Gabriel Martinelli (Arsenal), Lautaro Martinez (Inter), Felix Nmecha (Dortmund).

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Olympiacos 6-1: Fermin Hattrick, Assist Bocah Filipina

Daftar Top Assist:

  • 3 Assist: Michael Olise (Bayern München)
  • 2 Assist: Karim Adeyemi (Borussia Dortmund), Julián Alvarez (Atleti), Bradley Barcola (Paris), Pierre-Emerick Aubameyang (Marseille), Hakan Çalhano?lu (Inter), Kevin De Bruyne (Napoli), Håkon Evjen (Bodø/Glimt), Serhou Guirassy (Borussia Dortmund), Achraf Hakimi (Paris), Nicolas Jackson (Bayern München), Nuno Mendes (Paris), Jacob Murphy (Newcastle), Lukáš Provod (Slavia Praha), Guus Til (PSV)

Hattrick di Liga Champions 2025-2026:

  • Kylian Mbappe - Kairat Almaty 0-5 Real Madrid (30/09/2025)
  • Fermín López - Barcelona 6-1 Olympiacos (21/10/2025)
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Krisis Fiorentina: Terpuruk di Serie A dan Pioli di Ujung Tanduk
Krisis Fiorentina: Terpuruk di Serie A dan Pioli di Ujung Tanduk
Liga Italia
Kata Gasperini Usai AS Roma Gagal ke Puncak dan Penalti Dybala Ditepis
Kata Gasperini Usai AS Roma Gagal ke Puncak dan Penalti Dybala Ditepis
Liga Italia
Skor Milan vs Roma 1-0, Alasan Kebahagiaan Ganda Pavlovic
Skor Milan vs Roma 1-0, Alasan Kebahagiaan Ganda Pavlovic
Liga Italia
Kata-kata Max Allegri Usai AC Milan Halangi AS Roma ke Puncak Klasemen
Kata-kata Max Allegri Usai AC Milan Halangi AS Roma ke Puncak Klasemen
Liga Italia
Rating Calvin Verdonk yang Tampil Cemerlang Saat Lille Kalahkan Angers
Rating Calvin Verdonk yang Tampil Cemerlang Saat Lille Kalahkan Angers
Timnas Indonesia
Kata-kata Jonatan Christie Usai Raih Gelar Juara Hylo Open 2025
Kata-kata Jonatan Christie Usai Raih Gelar Juara Hylo Open 2025
Badminton
Catatan Emas Janice Tjen di Chennai Open 2025, Dua Gelar Emas
Catatan Emas Janice Tjen di Chennai Open 2025, Dua Gelar Emas
Sports
Rekap Hasil Final Hylo Open 2025: Jonatan Christie Pastikan Indonesia Tidak Nirgelar
Rekap Hasil Final Hylo Open 2025: Jonatan Christie Pastikan Indonesia Tidak Nirgelar
Badminton
Klasemen Liga Italia 2025-2026 Usai AC Milan Libas AS Roma
Klasemen Liga Italia 2025-2026 Usai AC Milan Libas AS Roma
Liga Italia
Guardiola: Man City Punya Energi Juara, Haaland di Level Messi dan Ronaldo
Guardiola: Man City Punya Energi Juara, Haaland di Level Messi dan Ronaldo
Liga Inggris
Klasemen Liga Inggris Terkini: Man City Jaga Tekanan ke Arsenal
Klasemen Liga Inggris Terkini: Man City Jaga Tekanan ke Arsenal
Liga Inggris
Hasil AC Milan Vs AS Roma 1-0: Gol Tunggal Pavlovic Menangkan Rossoneri
Hasil AC Milan Vs AS Roma 1-0: Gol Tunggal Pavlovic Menangkan Rossoneri
Liga Italia
Klasemen Liga Spanyol Usai Barcelona Bangkit dari Hasil El Clasico
Klasemen Liga Spanyol Usai Barcelona Bangkit dari Hasil El Clasico
Liga Spanyol
Skor Barcelona Vs Elche 3-1, Flick Puas Walau Ada yang Jadi Perhatian
Skor Barcelona Vs Elche 3-1, Flick Puas Walau Ada yang Jadi Perhatian
Liga Spanyol
Hasil Barcelona Vs Elche 3-1, Lamine Yamal Sumbang Satu Gol
Hasil Barcelona Vs Elche 3-1, Lamine Yamal Sumbang Satu Gol
Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau