KOMPAS.com - Dalam astrologi, dua belas zodiak dibagi menjadi empat elemen: api, tanah, air, dan udara.
Tanda udara mencakup Gemini, Libra, dan Aquarius, yang dikenal sebagai pemikir, komunikator, dan pengamat.
Mereka cenderung menggunakan akal dalam menghadapi situasi, berbeda dengan tanda air yang lebih dipandu emosi.
Tanda udara dikenal karena kemampuan analisisnya.
Mereka mampu melihat persoalan dari berbagai sudut pandang dan membuat keputusan berdasarkan logika.
Kecerdasan ini membuat mereka menjadi sosok yang sering dijadikan penengah dalam konflik dan pembawa ide baru dalam lingkungan sosialnya.
Ini dia karakter zodiak elemen udara dikutip dari Cosmopolitan.
Baca juga: 5 Zodiak yang Paling Sering Bikin Baper, Kamu Termasuk?
Pemilik tanda udara biasanya berpikir terlebih dahulu sebelum bertindak.
Mereka mampu menilai situasi secara objektif, sehingga tampak tenang atau bahkan dingin bagi orang lain.
Namun, sebenarnya mereka tetap memiliki perasaan, hanya saja lebih tertutup dan selektif dalam membaginya dengan orang lain.
Selain itu, tanda udara dikenal ramah dan sosial.
Mereka pandai membangun percakapan, baik ringan maupun serius, serta mudah menyesuaikan diri dalam berbagai kelompok sosial.
Sifat ini membuat mereka disenangi banyak orang, karena cerdas sekaligus menawan.
Baca juga: 5 Zodiak yang Paling Kuat Hadapi Quarter-Life Crisis, Ada Scorpio
Tanda udara juga terkenal pemaaf. Mereka mampu membedakan antara kesalahan kecil dan tindakan yang merugikan.
Pendekatan yang rasional membuat mereka jarang terbawa drama, meski terkadang terlihat jauh dibanding tanda yang lebih emosional, seperti tanda air.
Baca juga: Hal-hal yang Sering Membuat Miskomunikasi Hubungan Berdasarkan Zodiak