JAKARTA, KOMPAS.com - Finalis Top 16 Zetrix Miss Universe Indonesia 2025 turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangkaian bootcamp ajang kecantikan bergengsi ini.
Mereka terlibat dalam kegiatan sosial di kawasan Rawa Badak Selatan, Koja, Jakarta Utara, Rabu (17/9/2025) dengan beragam topik, mulai dari pencegahan stunting, perlindungan anak dan perempuan, hingga pemberdayaan ekonomi kreatif.
National Director Zetrix Miss Universe Indonesia 2025, Kelly Tandiono, menegaskan bahwa pilihan isu sosial ini lahir dari kolaborasi panjang dengan Yayasan Plan Indonesia.
"Sebenarnya itu bukan pilihan saya saja, tapi kami ngobrol bareng dengan Plan Indonesia. Jadi kita diskusi, apa sih yang kira-kira bagus untuk program ini," kata Kelly di lokasi, kepada Kompas.com, Rabu (17/9/2025).
Menurut Kelly, pemilihan berbagai topik itu karena relevan dan sejalan dengan pemberdayaan yang sudah ada dan dijalankan oleh masyarakat, salah satunya di lokasi tersebut.
Baca juga: Daftar Top 16 Miss Universe Indonesia 2025, Ada Kirana Larasati
Baca juga: Zetrix Miss Universe Indonesia Tegaskan Transparansi Penilaian para Finalis
"Makanya kita pilih bukan hanya stunting saja, bukan hanya makanan bergizi, tapi juga kekerasan seksual untuk anak dan perempuan, serta pemberdayaan ekonomi kreatif," lanjutnya.
Ia menambahkan, keinginannya adalah memberi ruang bagi para finalis agar bisa memilih fokus advokasi sesuai panggilan hati.
"Aku memberikan fasilitasnya bukan cuma satu, tapi berbagai macam. Jadi para kontestan bisa memilih, mereka hatinya melekatnya di mana, mereka mau fokusnya di mana," jelasnya.
Finalis Top 16 Miss Universe 2025 bersama dengan warga di RPTRA Rasela, Rawa Badak Selatan, Jakarta Utara, Rabu (17/9/2025). Menurut Kelly, kegiatan sosial ini bukan sekadar seremonial. Para finalis tak hanya hadir untuk memberi edukasi, tetapi juga diarahkan agar bisa melanjutkan advokasi yang mereka pilih.
"Sebenarnya pertama edukasi, tapi para kontestan itu sudah ada advokasinya masing-masing. Aku ingin program social work ini bisa bermanfaat supaya mereka merasa, 'oke kayakanya ini aku banget', mereka bisa lanjutkan juga bersama Plan Indonesia," ungkapnya.
Baca juga: Makna Mahkota Jiwanta, Mahkota Resmi Miss Universe Indonesia 2025
Ia menuturkan, keberlanjutan program akan sangat bergantung pada keseriusan para finalis.
"Aku enggak pernah maksain mereka. Aku hanya memberikan platform untuk memberikan beberapa seleksi supaya mereka sendiri nantinya akan memilih," ucapnya.
Felitsa, Kirana Larasati, Rita Nurmaliza, dan Rhany Riyanti melakukan edukasi stunting dan memasak masakan sehat nugget dari bahan wortel bersama ibu-ibu PKK di RW 05, Rawa Badak Selatan.Dalam kegiatan yang berlangsung di RPTRA Rasela, Rawa Badak Selatan, para finalis dibagi menjadi tiga kelompok agar dapat fokus pada topik masing-masing.
Kelompok pertama menyusuri RW 05, Kecamatan Koja, Kelurahan Rawa Badak Selatan, yang mengangkat isu stunting dan gizi seimbang.