KOMPAS.com - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah mengeluarkan peringkat dunia terbarunya per 21 Oktober 2025 atau pekan ke-43.
Pada ranking BWF terbaru, dua wakil Indonesia, Jonatan Christie dan pasangan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, mendapat kenaikan yang signifikan.
Dari sektor tunggal putra, Jonatan Christie, berhasil merangsek ke jajaran lima besar usai menjuarai Denmark Open 2025, akhir pekan lalu.
Pria 28 tahun itu menggeser Chou Tien Chen yang pada pekan sebelumnya menempati posisi kelima. Namun, pada pekan ini turun ke peringkat keenam.
Wakil China, Shi Yu Qi masih jadi penguasa sektor tunggal putra disusul oleh Kunlavut Vitidsarn dan Anders Antonsen.
Baca juga: French Open 2025: Fajar/Fikri Diharapkan Juara Usai Jadi Runner Up Denmark Open
Sementara itu, bintang muda Indonesia, Alwi Farhan, masih tertahan di peringkat ke-17.
Dari tunggal putri, nasib kurang beruntung dirasakan Gregoria Mariska Tunjung yang terlempar dari 10 besar.
Gregoria kini menempati posisi 11 usai turun tiga peringkat. Sementara, Putri Kusuma Wardani tak tergeser dari posisi ketujuh.
Wakil Korea Selatan, An Se-young, tak tersentuh di puncak peringkat ganda putri.
Aksi ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri, di babak delapan besar Denmark Open 2025.Peningkatan terbesar hadir dari sektor ganda putra. Di mana pasangan Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri mendapat kenaikan 10 peringkat dan kini menduduki posisi ke-25.
Tambahan poin didapatkan juara China Open 2025 itu setelah menjadi runner up di Denmark Open 2025.
Baca juga: Juara Denmark Open 2025, Jonatan Christie Taklukkan Tantangan
Peringkat terbaik ganda putra Indonesia yang masih aktif saat ini diraih oleh Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani yang berada di posisi ke-11.
Disusul oleh pasangan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana di peringkat 15. Sedangkan, pasangan Kim Won-ho/Seo Seung-jae asal Korea Selatan masih perkasa di posisi pertama.
Dengan performa positif yang ditunjukkan oleh Fajar/Fikri, bukan tidak mungkin mereka bakal segera menyusul peringkat Sabar/Reza dan Leo/Bagas di sisa tahun ini.
Untuk sektor ganda putri, masih belum ada pasangan Indonesia yang menempati posisi 20 besar.
Baca juga: Jonatan Christie Tak Sabar Lawan Shi Yu Qi Lagi Usai Kunci Gelar Denmark Open 2025
Pun, di ganda campuran, posisi terbaik diraih pasangan Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu, yang berada di peringkat 11.
Sementara, pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja, berjarak dua peringkat di bawahnya.
Kenaikan satu peringkat dirasakan pasangan Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah yang kini menduduki posisi ke-17.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang