KOMPAS.com - Pertandingan Man City vs Burnley pada pekan keenam Liga Inggris 2025/26 berakhir dengan kemenangan besar 5-1 untuk tuan rumah di Etihad Stadium, Sabtu (27/9/2025).
Dua gol Erling Haaland, dua gol bunuh diri Maxime Esteve, dan satu gol Matheus Nunes memastikan tiga poin penuh untuk Manchester City.
Burnley sempat menyamakan kedudukan melalui Jaidon Anthony pada menit ke-38, tetapi akhirnya tak mampu menahan gempuran Man City.
Tambahan tiga poin membuat Manchester City naik ke posisi enam klasemen dengan 10 poin, sedangkan Burnley terpuruk di peringkat ke-17 dengan empat poin.
Meski laga Man City vs Burnley lebih banyak dibicarakan karena brace Erling Haaland, perhatian juga tertuju pada Jeremy Doku.
Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pesta Gol, Liverpool Kalah Perdana
Pemain sayap asal Belgia itu memang tidak mencetak gol, namun terlibat aktif dalam proses terciptanya dua gol The Citizens.
Manajer Man City, Pep Guardiola, memberikan pujian khusus kepada Doku yang dinilai semakin matang dalam mengambil keputusan.
Guardiola menilai Jeremy Doku semakin matang dalam mengambil keputusan di sepertiga akhir lapangan.
Menurutnya, Doku kini lebih cermat dalam memberikan assist, mencetak gol, maupun membaca ruang, sehingga menjadi ancaman besar bagi tim lawan yang cenderung bertahan dengan blok rendah.
Ia menegaskan peran Doku sangat penting dalam skema serangan Manchester City.
“Saya merasakan bahwa pengambilan keputusan Jeremy di sepertiga akhir lapangan telah meningkat dibanding sebelumnya," ujar Guardiola, dikutip dari laman resmi klub.
"Asisst, gol, melihat jalur ruang. Dia benar-benar menjadi ancaman luar biasa bagi tim yang bermain dengan blok rendah, dia sangat penting."
Baca juga: Hasil Man CIty Vs Burnley 5-1, Pesta Gol The Citizens
Para pemain Manchester City merayakan gol Matheus Nunes ke gawang Burnley pada laga lanjutan Premier League di Stadion Etihad pada Sabtu (27/9/2025).Selain itu, Guardiola juga menyoroti kontribusi Matheus Nunes.
Ia menilai Nunes memiliki fisik yang dibutuhkan City, dengan keberanian, kecepatan, dan energi yang mampu mendukung permainan tim.
Bersama Josko Gvardiol serta Abdukodir Khusanov, Nunes disebut Guardiola memberikan kekuatan tambahan di lini tengah hingga pertahanan.
“Kami membutuhkan fisik Nunes. Kami membutuhkan keberanian, kecepatan, dan energi yang dimilikinya."
Baca juga: Hasil Huddersfield Vs Man City 0-2, Savinho Jadi Penentu Kemenangan
"Bersama Josko Gvardiol, dia, dan Abdukodir Khusanov sebelumnya, kami memiliki kaki-kaki yang luar biasa untuk bergerak mundur,” pungkas Guardiola.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang