Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral Bakso Babi di Bantul yang Kini Sudah Dipasang Spanduk Non-Halal

Kompas.com - 28/10/2025, 11:05 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Editor

KOMPAS.com - Warung bakso babi di Desa Ngestiharjo, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta kini sudah dipasang spanduk dengan keterangan non-halal.

Menurut pantauan Kompas.com, Sabtu (25/10/2025), spanduk yang dipasang itu berwarna merah dengan tulisan “Bakso Babi (Tidak Halal)” disertai logo Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Di bagian bawah spanduk terdapat tulisan, “Informasi ini disampaikan oleh MUI Kapanewon Kasihan dan DMI Ngestiharjo”.

Baca juga: Resep dan Cara Membuat Beragam Bakso Goreng Rumahan, Berbahan Ayam hingga Ikan Lele

Sekjen DMI Ngestiharjo, Akhmad Bukhori, mengatakan bahwa pemasangan spanduk itu dilakukan karena pemilik warung tidak segera menambahkan keterangan non-halal pada bakso yang berbahan daging babi.

“Cuma dari penjual merasa keberatan atau bagaimana gitu, karena kalau ditulis bakso babi kan pembelinya otomatis berkurang, kan begitu,” ujar Bukhori, seperti dikutip Tribunnews Senin (27/10/2025).

Pemilik warung sempat hanya menempelkan tulisan B2 di kertas HVS, yang kadang dipasang dan kadang tidak.

Baca juga: Resep Bakso Keto Kenyal Tanpa Tepung, Alternatif Sehat untuk Pecinta Bakso

Banyak konsumen Muslim

Selain itu, ia mengatakan bahwa pemilik warung bakso enggan mencantumkan keterangan non-halal.

Meski menurut Bukhori, banyak konsumen Muslim, yang berhijab, tampak beli di warung bakso tersebut.

“Beberapa orang yang tinggal di daerah sana ada yang tahu kalau itu bakso memiliki kandungan nonhalal. Tapi, kadang orang di sana bisa memberitahu dan kadang tidak bisa memberitahu ke pelanggan,” tambahnya.

Untuk menghindari kebingungan dan memberi informasi jelas, DMI akhirnya memutuskan untuk melakukan pemasangan spanduk resmi di depan warung.

Baca juga: Cara Membuat Bakso Sapi Enak di Rumah, Lengkap dengan Resep Kuahnya

DMI membuat spanduk baru 

Spanduk bakso babi di Bantul, Sabtu (25/10/2025)KOMPAS.COM/MARKUS YUWONO Spanduk bakso babi di Bantul, Sabtu (25/10/2025)

Pemasangan spanduk oleh DMI sempat memicu kontroversi, karena ada beberapa publik salah menafsirkan logo DMI sebagai dukungan terhadap penjualan bakso non-halal.

“Begitu dipasang, akhir-akhir Oktober ini ada seorang yang membuat video dan viral karena ada logo DMI,” ucapnya.

“‘(Ada yang berpendapat) itu bakso babi kok ada logo DMI, apakah DMI support atau malah jualan babi?’ Ternyata, ada mispersepsi, jadi viral dan sebagainya,” terangnya.

Karena hal itu, DMI Ngestiharjo memasang spanduk baru untuk menghilangkan mispersepsi dengan menambahkan keterangan "Informasi ini disampaikan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI)".

Pemasangan keterangan halal atau non-halal telah diatur di Pasal 93 dalam Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal.

Bukhori melanjutkan bahwa warung bakso babi ini sudah lama berdiri, yang mana pemiliknya berjualan keliling pada 1990-an.

Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Bakso Babi di Bantul, MUI Pasang Spanduk agar Umat Islam Tak Salah Beli" dan di Tribunnews.com dengan judul "Penjual Bakso Babi di Bantul Keberatan jika Dipasang Keterangan Non Halal, Takut Pendapatan Menurun".

Baca juga: Sejarah Bakso, dari Kisah Bakti di Fuzhou hingga Jadi Makanan Ikonik Indonesia

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Persik Batal Hadapi Persebaya di Stadion Brawijaya, Laga Dipindah ke Gresik
Persik Batal Hadapi Persebaya di Stadion Brawijaya, Laga Dipindah ke Gresik
Kalimantan Timur
Anggota Exco PSSI Bantah Rumor Kembalinya Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia
Anggota Exco PSSI Bantah Rumor Kembalinya Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia
Kalimantan Timur
Prabowo Instruksikan KAI Tambah Kapasitas Kereta Khusus Petani dan Pedagang
Prabowo Instruksikan KAI Tambah Kapasitas Kereta Khusus Petani dan Pedagang
Jawa Timur
Erling Haaland Puji Assist Rayan Cherki Usai Bawa Man City Menang atas Bournemouth
Erling Haaland Puji Assist Rayan Cherki Usai Bawa Man City Menang atas Bournemouth
Kalimantan Timur
Puja-puji Guardiola untuk Erling Haaland, Sebut Pengaruhnya Selevel Messi dan Ronaldo
Puja-puji Guardiola untuk Erling Haaland, Sebut Pengaruhnya Selevel Messi dan Ronaldo
Kalimantan Timur
Profil Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Kena OTT KPK
Profil Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Kena OTT KPK
Riau
Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring OTT KPK, Ini yang Terjadi
Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring OTT KPK, Ini yang Terjadi
Riau
Alasan Vidi Aldiano Putuskan Hiatus, Rehat Sambil Santai Siapkan Album Baru
Alasan Vidi Aldiano Putuskan Hiatus, Rehat Sambil Santai Siapkan Album Baru
Lampung
APMI Bekukan Keanggotaan Mecimapro Imbas Kasus Penggelapan Dana Konser TWICE 2023
APMI Bekukan Keanggotaan Mecimapro Imbas Kasus Penggelapan Dana Konser TWICE 2023
Lampung
BPBD Sulawesi Selatan Ingatkan Semua Wilayah Berpotensi Banjir, Ini Alasannya
BPBD Sulawesi Selatan Ingatkan Semua Wilayah Berpotensi Banjir, Ini Alasannya
Sulawesi Selatan
Cara Membuat Sertifikat Tanah Elektronik, Lengkap Syarat dan Biayanya
Cara Membuat Sertifikat Tanah Elektronik, Lengkap Syarat dan Biayanya
Lampung
KPK Lakukan OTT, Gubernur Riau Abdul Wahid Diamankan Bersama 9 Orang Lain
KPK Lakukan OTT, Gubernur Riau Abdul Wahid Diamankan Bersama 9 Orang Lain
Riau
Onad Jalani Asesmen di BNNP DKI, Sampaikan Pesan untuk Istri: I Love You
Onad Jalani Asesmen di BNNP DKI, Sampaikan Pesan untuk Istri: I Love You
Lampung
Aset Sitaan Harvey-Sandra Akan Diserahkan ke BPA untuk Dilelang
Aset Sitaan Harvey-Sandra Akan Diserahkan ke BPA untuk Dilelang
Jawa Barat
Ini Posisi Indonesia dalam Daftar Negara Teraman di Dunia
Ini Posisi Indonesia dalam Daftar Negara Teraman di Dunia
Sulawesi Selatan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Komentar
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau