Melihat Oppo Find X9 dan X9 Pro dari Dekat, HP Flagship yang Segera Rilis di Indonesia

Kompas.com - 29/10/2025, 17:15 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Oppo resmi merilis dua smartphone kelas atas (flagship) terbarunya, yaitu Find X9 Series secara global, Selasa (28/10/2025) di Eropa. Keduanya dipastikan akan segera menyambangi pasar Indonesia dalam waktu dekat.

Ada dua model yang dibawa mereka ke Tanah Air, yaitu Find X9 dan Find X9 Pro. Keduanya merupakan suksesor dari Find X8 dan Find X8 Pro yang diluncurkan di Indonesia tahun lalu.

Dibanding pendahulunya, Find X9 Series kini mengusung modul kamera persegi di pojok kiri atas punggung perangkat, mirip seperti Reno 14 Series.

Baca juga: Oppo Enco X3s Diumumkan, TWS Premium dengan Baterai Awet 45 Jam

Sebelumnya, Find X8 Series punya modul kamera bulat yang dimuat di tengah atas punggung ponsel.

"Desain kamera belakang Find X9 Series kami rancang ulang supaya kelihatan lebih elegan dan nyaman digenggam. Selain itu, desain ini juga mempermudah pengguna memegang HP ketika sedang memotret," ujar Product Manager Oppo Indonesia, Deni Setiawan dalam Media Pre-Briefing Oppo Find X9 Series yang digelar di Caspar Jakarta, Rabu (29/10/2025).

Tampilan desain punggung Oppo Find X9 varian Velvet Red (kiri) dan Find X9 Pro varian warna Silk White (kanan).KOMPAS.com/Bill Clinten Tampilan desain punggung Oppo Find X9 varian Velvet Red (kiri) dan Find X9 Pro varian warna Silk White (kanan).

Beda di posisi LED flash

Meski memiliki desain kamera belakang serupa, Oppo Find X9 dan Find X9 Pro memiliki sedikit perbedaan, terutama untuk posisi LED flash.

Di Oppo Find X9, modul LED flash berada di dalam modul kamera, sedangkan Find X9 modul LED flash terletak di luar modul kamera (sebelah kanan).

Perbedaan lainnya terletak di warna perangkat. Oppo Find X9 tersedia dalam tiga varian warna, yaitu Titanium Grey, Space Black, dan warna andalan Velvet Red.

Sementara Find X9 Pro tersedia dalam dua varian warna Silk White dan Titanium Charcoal.

Terlepas dari perbedaan ini, Deni menyebut Oppo Find X9 dan Find X9 kompak hadir dengan pembaruan desain lain, terutama di tekstur bagian punggung dan jarak antara tepian bodi dan layar alias bezel.

"Tekstur finishing kedua model Find X9 Series ini mengadopsi lapisan doff alias matte. Ini membuat punggung perangkat tetap bersih dan tidak licin," jelas Deni.

Product Manager OPPO Indonesia, Deni Setiawan dalam acara Media Pre-Briefing Oppo Find X9 Series yang digelar di Caspar Jakarta, Rabu (29/10/2025).KOMPAS.com/Bill Clinten Product Manager OPPO Indonesia, Deni Setiawan dalam acara Media Pre-Briefing Oppo Find X9 Series yang digelar di Caspar Jakarta, Rabu (29/10/2025).

"Bezel di kedua ponsel Find X9 Series ini juga memiliki ukuran 1,15 mm di semua sisi, tertipis dari semua ponsel Oppo yang pernah ada dan ponsel flagship terbaru kompetitor," imbuh Deni.

Baca juga: Oppo Find X9 Pro Rilis Global, Kamera Hasselblad 200 MP dan Baterai 7.500 mAh

Spesifikasi Oppo Find X9

Oppo Find X9 memiliki desain yang lebih ringkas dan ringan dibanding versi Pro. Ponsel ini memiliki dimensi 157 x 73,9 x 8 mm dengan bobot 203 gram.

Ponsel ini mengusung layar AMOLED 6,59 inci dengan resolusi 1.256 x 2.760 piksel, refresh rate 120 Hz, serta dukungan HDR10+, Dolby Vision, dan HDR Vivid.

Tingkat kecerahan layar yang dilapisi Gorilla Glass 7i ini mencapai 3.600 nit dan diklaim akan tetap terang ketika terpapar sinar matahari.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau