Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Van Dijk Ungkap Penyebab Liverpool Kalah dari MU: Kami Ceroboh di Gol Kedua

Kompas.com - 20/10/2025, 08:22 WIB
Tim Kompas.com,
Ahmad Yasin

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kapten Liverpool, Virgil van Dijk, menilai kekalahan timnya dari Manchester United (MU) disebabkan oleh kurangnya konsentrasi dan kegagalan memanfaatkan peluang.

Van Dijk menyebut dua hal tersebut membuat Liverpool kehilangan momentum di laga pekan kedelapan Liga Inggris 2025-2026 di Stadion Anfield, Minggu (19/10/2025).

“Saya rasa kami kebobolan gol kedua yang sangat ceroboh,” kata Van Dijk, usai laga Liverpool vs Man United.

“Kami sudah bekerja keras untuk kembali ke permainan dan menciptakan peluang bagus untuk mencetak gol kemenangan, tapi kalau kebobolan gol kedua seperti itu, itu mengecewakan,” jelasnya.

Van Dijk juga menyoroti gaya bermain timnya yang terlalu terburu-buru dalam menyerang. Sementara itu, menurutnya, Man United tampil lebih sabar dan disiplin.

“Kalau kita lihat pertandingan secara keseluruhan, kami terlalu terburu-buru,” lanjutnya.

“Saya rasa mereka (Man United) sangat sabar, tidak menekan kami terlalu tinggi, tapi juga tidak membiarkan kami menguasai bola,” ungkapnya.

Jalannya Pertandingan Liverpool vs Man United

Skor Liverpool vs Man United berakhir 1-2. The Reds sempat tertinggal cepat setelah Bryan Mbeumo mencetak gol untuk tim tamu pada menit ke-2.

Tertinggal di awal laga, pasukan Arne Slot tampil menekan dan beberapa kali mengancam gawang Andre Onana.

Baca juga: Skor Liverpool Vs Man United 1-2: Maguire Kian Permalukan Duo Rekrutan Mahal The Reds

Upaya Liverpool baru membuahkan hasil pada menit ke-78. Cody Gakpo berhasil membelokkan umpan Federico Chiesa untuk menyamakan kedudukan.

Namun, kebahagiaan itu tak bertahan lama. Harry Maguire memastikan kemenangan Man United lewat sundulan pada menit ke-84.

Harry Maguire merayakan gol kedua timnya dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 19 Oktober 2025. (Foto oleh PETER POWELL / AFP) AFP/PETER POWELL Harry Maguire merayakan gol kedua timnya dalam pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United di Anfield di Liverpool, barat laut Inggris pada 19 Oktober 2025. (Foto oleh PETER POWELL / AFP)

Gol itu berawal dari situasi sepak pojok yang diambil Bruno Fernandes. Bola sepak pojok diumpankan ke Mbeumo lebih dulu, yang kemudian dikonversi jadi sepakan spekulatif.

Usai menerima bola muntah dari tendangan Mbeumo, gelandang Portugal itu lantas mengirim umpan lambung ke tiang jauh.

Harry Maguire kemudian menyambutnya dengan tandukan dan memastikan tim tamu membawa pulang tiga poin dari Anfield.

Baca juga: Rekor Menarik Usai Liverpool Vs Man United 1-2: Kemenangan Pertama Sejak 2016

Catatan Buruk Liverpool Berlanjut

Kekalahan dari Man United memperpanjang tren negatif kapten Liverpool dan rekan-rekannya.

Halaman:


Terkini Lainnya
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Liga Italia
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Badminton
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Timnas Indonesia
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
Liga Italia
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Liga Indonesia
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Liga Indonesia
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Timnas Indonesia
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Liga Spanyol
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas Indonesia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Liga Indonesia
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Internasional
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Sports
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Timnas Indonesia
Visi Tajam Bintang Timnas U17 Indonesia Fadly Alberto Disorot FIFA
Visi Tajam Bintang Timnas U17 Indonesia Fadly Alberto Disorot FIFA
Timnas Indonesia
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Garuda Asia Bidik Start Apik di Piala Dunia
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Garuda Asia Bidik Start Apik di Piala Dunia
Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau