Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebih Adil dari AFC, Lokasi Playoff Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Afrika Netral

Kompas.com - 30/10/2025, 09:27 WIB
Tim Kompas.com,
Thomas Wardana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) resmi mengumumkan lokasi playoff Kualifikasi Piala Dunia 2026 untuk Zona Afrika.

Lewat kabar resminya, CAF menyampaikan pengumuman mengenai penyelenggaraan ronde kedua atau babak playoff Kualifikasi Piala Dunia 2026 untuk Zona Afrika pada Selasa (28/10/2025).

Pengumuman playoff Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Afrika mencakup informasi mengenai stadion tuan rumah serta jadwal kick-off pertandingan.

Adapun lokasi babak playoff Zona Afrika akan diselenggarakan di tempat netral tepatnya di Rabat, Maroko.

Baca juga: FIFA dan AFC Bungkam Saat Ditanya Media Inggris Soal Tuan Rumah Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Perlu diketahui, Maroko selaku tuan rumah sudah memastikan diri lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Format yang diterapkan adalah turnamen mini yang diikuti oleh empat runner-up grup terbaik dari ronde pertama.

Keempat tim yang akan tampil di babak ini adalah Nigeria, Kamerun, Gabon, dan Republik Demokratik Kongo.

Mereka akan bersaing untuk merebut satu tiket menuju play-off interkonfederasi.

Regulasi Playoff Zona Afrika

Berdasarkan pemeringkatan FIFA, Nigeria akan berhadapan dengan Gabon, sedangkan Kamerun akan melawan RD Kongo.

Ronde kedua akan digelar dengan format turnamen mini yang akan berlangsung dari 13 hingga 16 November 2025.

Partai Nigeria vs Gabon akan membuka pertandingan pada pukul 17.00 waktu setempat.

Laga semifinal kedua antara Kamerun dan RD Kongo akan dimulai tiga jam setelahnya, yaitu pukul 20.00 waktu lokal.

Baca juga: Calvin Verdonk Ungkap Kekecewaan Timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Babak semifinal akan diadakan di lokasi yang berbeda, yaitu Stadion El Barid dan Stadion Prince Moulay Hassan pada tanggal 13 November.

Penentuan lokasi untuk kedua pertandingan tersebut dilakukan melalui pengundian pada 30 Oktober 2025.

Final dijadwalkan berlangsung di Stadion Moulay Hassan pada 16 November pukul 20.00 waktu setempat.

Bendera Federasi Sepak Bola Asia (AFC). Gambar diambil pada 22 Juli 2017.SHUTTERSTOCK/REDCAP Bendera Federasi Sepak Bola Asia (AFC). Gambar diambil pada 22 Juli 2017.

Halaman:


Terkini Lainnya
PSSI Gelar Garuda Academy Executive Program, Fokus Keamanan dan Manajemen Pertandingan
PSSI Gelar Garuda Academy Executive Program, Fokus Keamanan dan Manajemen Pertandingan
Sports
Championship Liga 2: Persikad Depok Kembali ke Jalur Tripoin bareng Pelatih Baru
Championship Liga 2: Persikad Depok Kembali ke Jalur Tripoin bareng Pelatih Baru
Liga Indonesia
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Liga Italia
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Badminton
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Timnas Indonesia
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
Liga Italia
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Liga Indonesia
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Liga Indonesia
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Timnas Indonesia
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Liga Spanyol
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas Indonesia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Liga Indonesia
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Internasional
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Sports
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau