Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Layanan Tukar Tambah Mobil secara Digital di GIIAS 2025

Kompas.com - 28/07/2025, 11:25 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Gelaran GIIAS 2025 kembali dimanfaatkan oleh PT Toyota Astra Financial Services (TAF) untuk mendekatkan diri ke konsumen.

Tahun ini, TAF memperkenalkan inovasi baru bernama TAF Tukar Mobil Digital Signage, sebuah layanan interaktif yang memudahkan pengunjung mencari mobil bekas maupun baru, langsung dari layar digital di area luar ruangan Hall 10 ICE BSD City, Tangerang.

Melalui fitur ini, pengunjung bisa melihat katalog mobil bekas yang bisa dibiayai lewat program TAF Siapdanai, sekaligus mengecek stok mobil baru yang tersedia untuk tukar tambah.

Baca juga: LMPV Terjangkau di GIIAS 2025: Diskon Hingga Rp 40 Juta!

 

Inovasi ini dihadirkan sebagai bagian dari strategi TAF dalam menghadirkan pengalaman layanan pembiayaan yang lebih modern dan efisien.

Tak hanya itu, TAF juga menawarkan berbagai promo menarik selama pameran. Di antaranya bunga spesial 0,67% per bulan untuk produk multiguna seperti dana tunai, pembiayaan mobil bekas, dan pembiayaan umroh.

 

TAF luncurkan layanan tukar tambah digital di GIIAS 2025, mudahkan pengunjung cari mobil baru dan bekas.Dok. TAF TAF luncurkan layanan tukar tambah digital di GIIAS 2025, mudahkan pengunjung cari mobil baru dan bekas.

Sementara bagi pengunjung yang ingin membeli mobil baru Toyota, Daihatsu, atau Lexus, tersedia promo bunga ringan 2,3% untuk tenor 1–3 tahun dan 4,5% untuk tenor 4–5 tahun.

“Layanan ini kami hadirkan agar pengunjung bisa merasakan langsung kemudahan dalam mencari dan membiayai mobil pilihan mereka, baik baru maupun bekas,” ujar Justin Darsono, Direktur Pemasaran dan Penjualan TAF, di sela-sela pameran.

Bagi pengunjung yang berniat membeli mobil secara kredit, TAF juga membagikan tips agar pembiayaan tetap aman dan nyaman: pilih pembiayaan sesuai kemampuan, pastikan dokumen lengkap, pahami isi perjanjian, dan disiplin dalam membayar cicilan.

Baca juga: SUV Mitsubishi Destinator Resmi Dirilis dengan Tiga Varian Unggulan, Harga mulai Rp 385 Juta

TAF sendiri sudah berdiri sejak 2005 dan kini memiliki 41 kantor cabang di seluruh Indonesia. Melalui berbagai inovasi dan digitalisasi, perusahaan ini terus memperluas layanannya demi menjangkau lebih banyak konsumen dengan lebih cepat dan mudah.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau