JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil bergaya sport utility vehicle) (SUV) memang punya tampilan yang gagah. Ground clearance tinggi membuat mobilnya mampu diajak bertualang ke berbagai medan.
Belum lagi dari beberapa merek menyediakan SUV medium dengan penggerak roda 4x4, makin andal dipakai off-road.
Buat yang mau membeli SUV medium di November 2025, beberapa pabrikan menyediakan diskon yang menarik. Jumlahnya juga cukup besar, mulai Rp 40 jutaan.
Baca juga: Ini Penyebab Transmisi Matik Terasa Delay atau Ngempos
All-new SANTA FE hadir sebagai ?The Family Voyager?, dengan kapasitas bagasi yang impresif. Pajero Sport misalnya, per November 2025, ada diskon menarik yang diberikan yakni mulai Rp 45 juta.
"Pajero Sport Rp 45 juta diskonnya," kata tenaga penjual Mitsubishi kepada Kompas.com, Minggu (2/11/2025).
Sementara untuk pesaing Pajero Sport, yakni Toyota Fortuner, diskonnya lebih besar lagi, sekitar Rp 50 juta.
"Fortuner ada diskon, Rp 50-an juta," kata tenaga penjual Toyota.
Baca juga: Diskon Toyota Innova, dari Reborn dan Zenix mulai Rp 24 Jutaan
Bukan cuma dari merek Jepang, Korea Selatan ada Hyundai dengan model Santa Fe dan Palisade. Santa Fe yang hybrid bulan November ini sudah ada diskonnya, mulai Rp 60 juta.
"Santa Fe yang hybrid ya, diskonnya Rp 60 juta," kata tenaga penjual Hyundai.
Kalau Palisade, diskon yang ditawarkan untuk model lama bermesin diesel keluaran 2024 cukup besar, yakni mencapai Rp 130 juta. Namun stoknya menipis.
"Kalau yang baru (Palisade Hybrid) belum ada diskon normal saja," kata tenaga penjual Hyundai.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang