Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capello Ragu Spalletti Bisa Bawa Juventus Raih Scudetto Serie A

Kompas.com - 01/11/2025, 20:23 WIB
Tim Kompas.com,
Ahmad Yasin

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Fabio Capello mengungkap keraguannya terhadap peluang Juventus meraih scudetto atau gelar juara Serie A musim ini.

Mantan pelatih Juventus itu menilai tim asuhan Luciano Spalletti masih tertinggal dari dua pesaing utama, Napoli dan Inter Milan.

Pernyataan Capello muncul menjelang debut Spalletti sebagai pelatih baru Juventus pada laga melawan Cremonese. Duel Juventus vs Cremonese bergulir Minggu (2/11/2025) dini hari WIB.

“Mencoba bersaing untuk gelar jelas merupakan tantangan besar bagi dia dan Bianconeri, meskipun saya pribadi tidak menganggap Juventus setara dengan Napoli dan Inter,” tulis Capello dalam kolomnya di Gazzetta dello Sport, dilansir dari Football Italia, Sabtu (1/11/2025).

Saat ini, Juventus berada di peringkat ketujuh klasemen Serie A, tertinggal tiga poin dari zona Liga Champions dan enam poin di belakang Napoli serta Roma di puncak klasemen.

Tujuan Realistis: Lolos ke Liga Champions

Capello menilai target realistis Juventus musim ini adalah kembali ke Liga Champions.

Ia menyebut dua tim teratas masih lebih stabil dan memiliki kedalaman skuad yang lebih baik.

“Saya menempatkan Napoli dan Inter sebagai pesaing utama Scudetto, sedangkan bagi Juventus, tujuan terpenting tetaplah lolos ke Liga Champions,” lanjutnya.

Meski begitu, Capello tetap memberi ruang apresiasi jika Spalletti mampu membawa tim bersaing di jalur juara.

“Namun jika Juventus berhasil bersaing untuk gelar, maka kita harus memuji Spalletti dan memberinya kredit atas kemampuannya sebagai pelatih hebat dan motivator luar biasa,” katanya.

Baca juga: Spalletti Langsung Mendapat Ujian Jelang Debut Bersama Juventus

Tantangan Spalletti di Awal Masa Kerja

Salah satu ekspresi Fabio Capello ketika masih menangani timnas Rusia pada pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016, antara timnya dan Austria, di Stadion Ernst Happel, Sabtu (15/11/2014), yang berakhir 1-0 untuk tuan rumah. Terkini, Fabio Capello memuji kualitas tiga pelatih Italia setelah mereka berhasil membawa tim asuhannya ke semifinal Liga Champions 2022-2023.AFP PHOTO / CHRISTIAN BRUNA Salah satu ekspresi Fabio Capello ketika masih menangani timnas Rusia pada pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016, antara timnya dan Austria, di Stadion Ernst Happel, Sabtu (15/11/2014), yang berakhir 1-0 untuk tuan rumah. Terkini, Fabio Capello memuji kualitas tiga pelatih Italia setelah mereka berhasil membawa tim asuhannya ke semifinal Liga Champions 2022-2023.

Luciano Spalletti baru diperkenalkan sebagai pelatih baru Juventus pada Jumat (31/10/2025) lalu, menggantikan Igor Tudor yang dipecat usai delapan laga tanpa kemenangan.

Pelatih asal Certaldo itu menandatangani kontrak delapan bulan, dengan opsi perpanjangan hingga 2027.

Baca juga: Jelang Cremonese Vs Juventus, Kans Emil Audero Rusak Debut Spalletti

Capello menyoroti beratnya tugas Spalletti untuk mengubah performa tim dalam waktu singkat.

“Pertanyaannya adalah bagaimana,” ujar Capello. “Melalui formasi berbeda, atau pendekatan alternatif yang memungkinkan pemain tampil maksimal?”

Halaman:


Terkini Lainnya
PSSI Gelar Garuda Academy Executive Program, Fokus Keamanan dan Manajemen Pertandingan
PSSI Gelar Garuda Academy Executive Program, Fokus Keamanan dan Manajemen Pertandingan
Sports
Championship Liga 2: Persikad Depok Kembali ke Jalur Tripoin bareng Pelatih Baru
Championship Liga 2: Persikad Depok Kembali ke Jalur Tripoin bareng Pelatih Baru
Liga Indonesia
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Liga Italia
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Badminton
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Timnas Indonesia
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
Liga Italia
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Liga Indonesia
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Liga Indonesia
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Timnas Indonesia
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Liga Spanyol
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas Indonesia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Liga Indonesia
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Internasional
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Sports
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau