Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mitsubishi Bantu Konsumen yang Terdampak Banjir di Bali

Kompas.com - 18/09/2025, 10:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) meluncurkan program khusus untuk membantu konsumen yang terdampak bencana banjir di sejumlah wilayah di Pulau Bali.

Melalui program "Peduli Banjir Bali" yang telah berlangsung sejak 10 September 2025, Mitsubishi memberikan berbagai keringanan dan kemudahan agar konsumen dapat memulihkan kendaraannya yang terdampak.

Kazuto Azuma, Director of After Sales Division PT MMKSI, menyampaikan bahwa melalui program Peduli Banjir Bali pihaknya ingin hadir di sisi konsumen dalam situasi sulit, memastikan mereka merasa didukung dan diperhatikan lebih dari sekadar layanan kendaraan.

Baca juga: Daihatsu Rocky Bersolek, Cek Daftar Harga Terbarunya

"Inilah semangat Mitsubishi Motors Empowering Every Journey, komitmen yang selama 55 tahun kami jalankan di Indonesia. Bukan hanya lewat inovasi produk dan teknologi, tetapi juga melalui kepedulian nyata terhadap kehidupan sehari-hari konsumen," ujar Azuma dalam keterangan resminya, Rabu (17/9/2025).

Fasilitas bodi dan cat Mitsubishi di Kalimantan TimurAzwar Ferdian/Kompas.com Fasilitas bodi dan cat Mitsubishi di Kalimantan Timur

Program ini berlaku di seluruh jaringan diler serta fasilitas bodi dan cat resmi Mitsubishi Motors di Bali, dan dapat dimanfaatkan konsumen hingga 30 September 2025.

Rincian manfaat program:

Perawatan Umum Kendaraan

  • Diskon suku cadang, oli mesin, dan oli transmisi hingga 30 persen (maksimal Rp 5 juta)
  • Gratis general check-up kendaraan

Perbaikan Bodi & Cat Resmi

  • Diskon penggantian suku cadang (untuk konsumen non-asuransi) hingga 30 persen (maksimal Rp 5 juta)
  • Tunjangan klaim asuransi Rp 300.000 (untuk konsumen dengan asuransi)
  • Gratis poles seluruh bodi kendaraan senilai Rp 400.000

Baca juga: Ulas Varian dan Harga Mitsubishi Destinator, dari GLS hingga Ultimate


Layanan Darurat

  • Gratis penjemputan dan pengiriman kendaraan dengan mobil towing

Seluruh manfaat dalam program ini berlaku untuk semua model kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau