Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alami Komplikasi, Calon Jemaah Haji Meninggal Setelah Dirawat di RS Haji Surabaya

Kompas.com - 11/05/2025, 14:29 WIB
Yulian Isna Sri Astuti,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BANGKALAN, KOMPAS.com - Salah satu jemaah haji asal Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, meninggal dunia pagi tadi.

Jemaah diduga mengalami komplikasi dan tutup usia menjelang keberangkatan ke Arab Saudi.

Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bangkalan, Arif Rochman, membenarkan hal tersebut.

Ia mengatakan, jemaah tersebut adalah Supatmi, warga Kelurahan Kraton, Kabupaten Bangkalan.

"Betul, jemaah dari Bangkalan ada yang meninggal dunia tadi pagi sehabis subuh," ujarnya, Sabtu (10/5/2025) kemarin.

Baca juga: Calon Jemaah Haji Meninggal Dapat Asuransi Sesuai Biaya Berangkat

Menurut Arif, jemaah tersebut memiliki riwayat komplikasi. Bahkan, sebelum berangkat, Supatmi telah mengalami sakit. Namun, jemaah tersebut tetap memaksakan diri untuk berangkat.

"Jadi kemarin saat berangkat ke Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, kondisinya sudah lemah. Setibanya di asrama, beliau tidak bisa mengikuti acara penerimaan di aula," ungkapnya.

Usai rombongan tiba di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, Supatmi langsung diturunkan dari bus dan dipindahkan ke mobil ambulans.

Supatmi lalu dibawa ke Rumah Sakit Haji Surabaya, untuk mendapatkan perawatan.

"Namun setelah dilakukan upaya perawatan, beliau tutup usia. Untuk penyebab meninggalnya karena menderita komplikasi. Jenazah sudah dibawa ke rumah duka tadi pagi dan sudah dimakamkan," imbuh dia.

Baca juga: PPIH Embarkasi Solo Catat Ada 11 Calon Jemaah Haji Meninggal dan 22 Tunda Berangkat ke Tanah Suci

Diketahui, Supatmi sebelumnya masuk dalam kelompok terbang (kloter) 29 dan berangkat bersama 218 jemaah lainnya.

Kloter 29 dijadwalkan berangkat ke Arab Saudi pukul 08.40 tadi pagi. "Jumlah awal di kloter 29 itu sebanyak 219 jemaah, saat ini menjadi 218 jemaah," kata dia.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Dua Kecelakaan Terjadi Hampir Bersamaan di Sidoarjo
Dua Kecelakaan Terjadi Hampir Bersamaan di Sidoarjo
Surabaya
Perahu Tenggelam, Nelayan di Nusa Penida Hilang Kemudian Ditemukan Selamat
Perahu Tenggelam, Nelayan di Nusa Penida Hilang Kemudian Ditemukan Selamat
Surabaya
Julukan Kota Mangga Probolinggo Mulai Pudar, Produksi Turun dan Kebun Beralih Jadi Permukiman
Julukan Kota Mangga Probolinggo Mulai Pudar, Produksi Turun dan Kebun Beralih Jadi Permukiman
Surabaya
Cuaca Ekstrem, 8 Kecamatan di Madiun Rawan Terdampak Bencana
Cuaca Ekstrem, 8 Kecamatan di Madiun Rawan Terdampak Bencana
Surabaya
7 Kecamatan Rawan Bencana, BMKG Banyuwangi Imbau Masyarakat Waspada
7 Kecamatan Rawan Bencana, BMKG Banyuwangi Imbau Masyarakat Waspada
Surabaya
Eri Cahyadi Siapkan Dana Rp 5 Juta untuk Gen-Z Supaya Ikut Kembangkan Kampung
Eri Cahyadi Siapkan Dana Rp 5 Juta untuk Gen-Z Supaya Ikut Kembangkan Kampung
Surabaya
Pertamina Patra Niaga Tangani 462 Keluhan Motor Brebet di Jatim
Pertamina Patra Niaga Tangani 462 Keluhan Motor Brebet di Jatim
Surabaya
Estimasi Awal, Kuota Haji di Kabupaten Pasuruan 2026 Naik 267 Orang
Estimasi Awal, Kuota Haji di Kabupaten Pasuruan 2026 Naik 267 Orang
Surabaya
Sopir Pikap di Pamekasan Borong 30 Jeriken Solar di SPBU Bermodal 2 Surat Kuasa
Sopir Pikap di Pamekasan Borong 30 Jeriken Solar di SPBU Bermodal 2 Surat Kuasa
Surabaya
Surabaya dan Dilema 'Thrifting', antara Simbol Gaya Hidup dan Ancaman Limbah Fesyen
Surabaya dan Dilema "Thrifting", antara Simbol Gaya Hidup dan Ancaman Limbah Fesyen
Surabaya
Para Pejabat Pensiun, 138 SDN di Kabupaten Blitar Tak Punya Kepala Sekolah
Para Pejabat Pensiun, 138 SDN di Kabupaten Blitar Tak Punya Kepala Sekolah
Surabaya
Eri Cahyadi Tanggapi Video Viral Admin di Instagram: Saya Selalu Kasih Kesempatan untuk Anak Muda
Eri Cahyadi Tanggapi Video Viral Admin di Instagram: Saya Selalu Kasih Kesempatan untuk Anak Muda
Surabaya
Remaja Asal Surabaya Dianiaya hingga Tewas di Sampang, Polisi Segera Panggil 2 Saksi
Remaja Asal Surabaya Dianiaya hingga Tewas di Sampang, Polisi Segera Panggil 2 Saksi
Surabaya
Pesan Khofifah untuk Siswa SMA Jatim yang Menjalani TKA: Jaga Emosi Tetap Stabil
Pesan Khofifah untuk Siswa SMA Jatim yang Menjalani TKA: Jaga Emosi Tetap Stabil
Surabaya
Bertengkar dengan Pacar, Pria di Banyuwangi Ancam Bunuh Warga
Bertengkar dengan Pacar, Pria di Banyuwangi Ancam Bunuh Warga
Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau