Hands-on Samsung Galaxy Tab A11: Tablet Rp 2 Jutaan dengan Fitur AI

Kompas.com - 26/10/2025, 13:03 WIB
Marsha Bremanda,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Rangkuman berita:

  • Desain ringan dan minimalis, tapi tanpa charger di kemasan. Tablet ini compact, berbobot 337 gram, dengan layar 8,7 inci dan desain sederhana.
  • Cukup bertenaga untuk aktivitas ringan dan punya fitur AI Solve Math. Ditenagai Helio G99, RAM 4 GB, dan fitur AI yang bisa menjawab soal matematika langsung di Samsung Notes.
  • Baterai tahan seharian dan fitur cukup lengkap di harga Rp 2 jutaan. Dibekali baterai 5.100 mAh, speaker Dolby Atmos, IP52, Wi-Fi 5, dan dijual mulai Rp 2 juta.

KOMPAS.com - Pekan lalu, Samsung resmi meluncurkan tablet entry-level terbarunya di Indonesia, yakni Galaxy Tab A11.

Tablet yang dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan ini merupakan perangkat pertama dari lini Galaxy Tab A Series yang sudah dibekali fitur kecerdasan buatan (AI) bawaan Samsung.

Kehadiran fitur AI ini juga sekaligus menandai pertama kalinya lini tab A Series dilengkapi dengan fitur pintar yang sebelumnya hanya hadir di seri Tab S.

Adapun salah satu fitur utama yang dihadirkan adalah Solve Math, yang memungkinkan pengguna mendapatkan jawaban dari pertanyaan atau soal matematika secara instan.

Baca juga: Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Tab A11 di Indonesia

KompasTekno sendiri berkesempatan untuk menggenggam dan menjajal langsung (hands-on) perangkat Samsung Galaxy Tab A11 di Indonesia. Berikut pengalaman kami.

Kotak kemasan simple, desain mungil

Isian kotak kemasan Samsung Galaxy Tab A11 yang terdiri dari satu unit perangkat tablet, satu kabel USB Type-C, satu buku panduan Quick Start Guide, satu kartu garansi resmi, dan satu pin ejector SIM. KOMPAS.com/Marsha Bremanda Isian kotak kemasan Samsung Galaxy Tab A11 yang terdiri dari satu unit perangkat tablet, satu kabel USB Type-C, satu buku panduan Quick Start Guide, satu kartu garansi resmi, dan satu pin ejector SIM.

Sebelum menjajal perangaktnya, hal pertama yang kami lakukan adalah membuka kotak kemasan Samsung Galaxy Tab A11. Secara tampilan, kotak kemasannya terbilang sederhana dan minimalis.

Isi di dalamnya pun juga sangat standar, hanya ada satu unit perangkat Galaxy Tab A11, satu kabel USB Type-C, satu kartu garansi resmi, satu pin ejector SIM, dan buku panduan singkat (Quick Start Guide).

Bentuk kotak ritel Samsung Galaxy Tab A11 ini nampak tipis, sebab Samsung tidak menyertakan unit kepala charger dalam paket penjualan tersebut.

Artinya, bagi calon pengguna Galaxy Tab A11 harus sudah memiliki charger sebelum membeli tablet teranyar Samsung ini.

Kembali ke tablet, begitu kami mengeluarkan perangkat ini, kesan pertama yang langsung terasa adalah ringan dan mungil.

Port dan tombol tablet Samsung Galaxy Tab A11.KOMPAS.com/Marsha Bremanda Port dan tombol tablet Samsung Galaxy Tab A11.

Adapun di atas kertas, Galaxy Tab A11 memiliki bobot sekitar 337 gram dengan ketebalan hanya 8,7 inci.

Menurut kami, untuk perangkat tablet, ukuran ini membuatnya sangat compact dan nyaman digenggam dengan satu tangan, hampir seperti menggunakan smartphone harian.

Secara tampilan, tablet ini punya desain yang sangat clean dan sederhana. Punggung belakangnya hanya dihiasi logo "Samsung" di tengah, dan satu lensa kamera di pojok kiri atas, tanpa lampu LED Flash.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau