Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kedai Tua Baru, Makanan Enak Berawal dari Pasar

Kompas.com - 09/05/2015, 13:21 WIB
KOMPAS.com - Ada sebuah kedai yang sedang hits di Surabaya, namanya Kedai Tua Baru. Kedai ini baru soft opening 24 April 2015 kemarin. Tak mau ketinggalan, tanggal 27 April2015 kemarin saya pun meluncur kesana dan ini dia pengalaman saya di Kedai Tua Baru Surabaya.

Begitu membuka buku menu, saya cukup terkejut. Karena harga yang dipatok oleh restoran ini, hampir sama dengan harga di kedai biasa. Sebut saja seperti Penyetan Ikan Cakalang diberi harga Rp 13.800 atau Buntut Rempah dengan harga Rp 35.800. Lalu Nasi Lemak Rendang Bakar harganya Rp 29.800 dan Roti Canai dengan harga Rp 8.800.

Sangat merakyat. Padahal suasana yang dibangun terkesan wah. Hampir setiap sudut, di mana saja kita berfoto, hasilnya akan keren. Apalagi ada ruang outdoor yang beratap tembus pandang. Saat malam tiba, kita bisa bebas melihat bintang dan bulan. Indahnya.

Konsep “Pasar” yang diusung oleh Kedai Tua Baru juga semakin membuat saya jatuh cinta. Di sini kita bebas memilih pelayanan, apakah ingin datang duduk dan dilayani. Bisa juga datang, mendapatkan nomor meja, dan pesan sendiri langsung ke bagian dapur yang dibuat dengan konsep live kitchen.

Dengan konsep ini kita bisa melihat bahan-bahan yang digunakan Kedai Tua Baru . Bahkan bisa juga melihat bagaimana pesanan kita dimasak dan disiapkan untuk disajikan. Keuntungan dapur terbuka ini juga adalah kita bisa memberikan catatan tambahan kepada koki secara langsung mengenai pesanan kita.

Catur Guna Yuyun Ang Kedai Tua Baru
Hal ini ibarat sebuah konsep yang ingin memunculkan kembali ingatan kita akan masa lampau, yaitu di masa kejayaan pasar sebagai tempat bertemunya masyarakat. Ada interaksi langsung antara pembeli dan penjual. Sangat menarik.

Soal Rasa Masakan? Bagi saya, menakjubkan! Cita rasa otentik yang bisa saya pastikan tidak dimiliki oleh restoran lain. Kedai Tua Baru telah menciptakan suatu cita rasa baru yang original miliknya. Sambalnya juara! Segar pedas manis asam tomatnya terasa begitu menyatu.

Masakannya dimasak dengan rempah sesungguhnya. Bukan rempah instan atau bubuk biasa. Semua bumbu terasa kuat saling melengkapi. Rujak Manis yang saya cicip juga layak untuk dipesan. Inilah cita rasa rakyat namun dalam versi higienis.

Tak selesai sampai pada makanan, minuman yang saya coba berupa Green Tea Latte, ini juara! Minum segelas terasa kurang. Sungguh nikmat apalagi cuaca Surabaya memang sering tak bersahabat panasnya. Ternyata restoran keren bisa memiliki harga kaki lima dengan kualitas masakan bintang lima.

Satu hal lagi, di sini ada ruang anak. Jadi kita bisa makan dengan tenang karena anak-anak bebas bermain dan berteriak di ruangan yang telah disediakan. Kedai Tua Baru berada di Jalan Tegal Sari 25 Surabaya, buka setiap hari di pukul 10.30 – 21.30 WIB. (Catur Guna Yuyun Ang)

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Travelpedia
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
Travel News
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Travel News
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
BrandzView
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Travel News
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Travel News
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Travelpedia
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Travel News
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Travel News
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Travel News
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Travel News
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Travel News
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Travel News
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Travel News
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau