Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Kalah dan Gagal Bikin Gol, Rekor Buruk 34 Tahun Terulang

Kompas.com - 27/10/2025, 10:06 WIB
Tim Kompas.com,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Juventus asuhan Igor Tudor kalah 0-1 dari Lazio pada pekan kedelapan Liga Italia 2025-2026. Catatan buruk 34 tahun lalu kembali mendera Juventus.

Pada pertandingan Liga Italia yang berlangsung di Stadion Olimpico, Minggu (26/10/2025) atau Senin dini hari WIB, Juventus harus takluk dengan skor tipis 0-1.

Kekalahan Juventus ini dipicu oleh gol tunggal dari Toma Basic yang tercipta pada menit ke-9, menyusul kesalahan fatal dari penyerang mereka, Jonathan David.

Jonathan memberikan bola yang tidak tepat ke area pertahanan, yang kemudian berhasil direbut oleh Danilo Cataldi.

Si kulit bulat lantas dioper kepada Basic untuk diselesaikan dengan tembakan dari luar kotak penalti.

Baca juga: Skor Lazio Vs Juventus 1-0: Tudor Teriaki Pemain, Si Nyonya Buntu Lagi

Tembakan tersebut, yang mengenai kaki Federico Gatti, membuat arah bola berbelok dan mengecoh kiper Mattia Perin.

Setelah gol tersebut, Juventus tidak mampu mencetak gol balasan hingga akhir pertandingan, sehingga hasil 1-0 tetap bertahan.

Kekalahan ini menjadi yang kedua secara berturut-turut bagi I Bianconeri di Liga Italia 2025-2026.

Menurut laporan dari Opta, Juventus kini juga tercatat tidak mencetak gol dalam empat pertandingan berturut-turut di semua kompetisi.

Rekor ini mengulang kembali catatan buruk yang terjadi pada tahun 1991, di mana Juventus juga gagal mencetak gol dalam empat laga berturut-turut.

Pada tahun tersebut, tim yang dilatih oleh Luigi "Gigi" Maifredi tidak berhasil mencetak gol melawan Sampdoria, Lecce, dan Lazio di Liga Italia, serta melawan AS Roma di Coppa Italia.

Sementara di musim ini, I Bianconeri tidak bisa mencetak gol melawan AC Milan (0-0), Como (0-2), dan Lazio 0-1) di Liga Italia, serta Real Madrid (0-1) di Liga Champions.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia: Napoli Pertama, Juventus Keluar Zona Eropa

Kondisi ini menjadi sinyal peringatan bagi Juventus, mengingat pada musim 1990-1991, mereka tidak mampu berprestasi di bawah kepemimpinan Luigi Maifredi.

Pelatih Juventus asal Kroasia Igor Tudor bereaksi di area teknis pada pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Lecce di Stadion Juventus di Turin pada 12 April 2025.AFP/MARCO BERTORELLO Pelatih Juventus asal Kroasia Igor Tudor bereaksi di area teknis pada pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Juventus dan Lecce di Stadion Juventus di Turin pada 12 April 2025.

Tekanan bagi Igor Tudor

Di musim itu, Juventus hanya mampu menyelesaikan liga di peringkat ketujuh dan gagal berpartisipasi di kompetisi Eropa.

Mirip dengan pencapaian Maifredi, saat ini Tudor juga menghadapi situasi serupa, di mana Juventus terlempar dari zona Eropa dan berada di posisi kedelapan Liga Italia.

Apabila performa tim tidak kunjung membaik, bukan tidak mungkin Tudor akan mengalami nasib yang sama dengan Maifredi yang dipecat di akhir musim.

Kekalahan dari Lazio ini juga menjadi yang ketiga secara beruntun bagi Juventus di semua ajang.

Catatan buruk ini memperpanjang rekor tanpa kemenangan dalam delapan laga terakhir, dengan rincian lima hasil imbang dan tiga kekalahan.

Kemenangan terakhir Juventus terjadi pada 13 September 2025 ketika mereka mengalahkan rival abadi, Inter Milan, dengan skor 4-3 dan sempat menduduki peringkat kedua Liga Italia 2025-2026.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
PSSI Gelar Garuda Academy Executive Program, Fokus Keamanan dan Manajemen Pertandingan
PSSI Gelar Garuda Academy Executive Program, Fokus Keamanan dan Manajemen Pertandingan
Sports
Championship Liga 2: Persikad Depok Kembali ke Jalur Tripoin bareng Pelatih Baru
Championship Liga 2: Persikad Depok Kembali ke Jalur Tripoin bareng Pelatih Baru
Liga Indonesia
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Jelang Sassuolo Vs Genoa: Peluang Jay Idzes Ikuti Jejak Emil Audero
Liga Italia
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Anthony Ginting Dipastikan Absen di Korea Masters 2025
Badminton
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Pengamat Sebut Timnas U17 Indonesia Bisa Jadi Kejutan Piala Dunia U17 2025
Timnas Indonesia
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
AC Milan Bekuk Roma, Pemain Rossoneri Kena Tendang Wasit?
Liga Italia
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Link Live Streaming Semen Padang Vs Arema FC di Super League 2025-2026
Liga Indonesia
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Hasil Super League Persijap Vs Malut United 1-2: David da Silva Kunci 3 Angka
Liga Indonesia
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Anggota Exco: Fokus PSSI Saat Ini Hanya untuk SEA Games 2025
Timnas Indonesia
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Gaji Rp 480 Miliar Ancam Gagalkan Niat Barcelona Datangkan Harry Kane
Liga Spanyol
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas U17 Indonesia Vs Zambia: Uji Coba Matangkan Garuda Asia
Timnas Indonesia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Persib Kantongi Modal Berharga untuk Tantang Selangor FC di Malaysia
Liga Indonesia
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Jadwal Piala Dunia U17 2025 Matchday 1: Kosta Rika Vs UEA Jadi Laga Pembuka
Internasional
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Respons Erick Thohir Usai Janice Tjen Juara Chennai Open 2025
Sports
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Berita Kembalinya Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia Tanpa Dasar dan Tidak Valid
Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau