KOMPAS.com - Pelatih Como, Cesc Fabregas mengutarakan isi hatinya usai bermain imbang melawan Napoli.
Duel Napoli vs Como tersaji di giornata ke-10 Liga Italia 2025-2026 di Stadion Diego Armando Maradona, Sabtu (1/11/2025) malam WIB.
Como yang datang dengan modal positif usai meraih rekor tak terkalahkan di tujuh pertandingan, gagal memaksimalkan momentum.
Baca juga: Hasil Napoli Vs Como 0-0: Penalti Morata Gagal, Tim Fabregas Petik 1 Poin
Performa Como di bawah racikan Cesc Fabregas terbilang moncer terlebih tim tuan rumah tengah dilanda badai cedera.
Hasil tersebut membuat Como gagal menembus zona Liga Champions dan tertahan di posisi ke-6 klasemen sementara.
Sedangkan Napoli saat ini masih berstatus capolista dengan koleksi 22 poin.
Cesc Fabregas mengaku kesal usai tim asuhannya tak mampu meraih kemenangan atas Napoli.
Menurutnya performa anak asuhnya saat ini melawan Napoli sangat layak dihadiahi kemenangan.
"Saya puas. Saya pulang dengan perasaan agak kesal, karena ketika bermain seperti ini dan tidak menang, rasanya menyebalkan. Dibandingkan tahun lalu, kami pantas mendapatkan lebih," kata Fabregas dikutip dari Tutto Mercato Web.
Baca juga: Hasil Tottenham Vs Chelsea 0-1: Gol Tunggal Joao Pedro Beri 3 Poin untuk The Blues
Legenda hidup Arsenal tersebut menilai Como memperlihatkan permainan yang berbeda dari klub lain saat bertandang ke markas Napoli.
Meski kesal dengan hasil, ia merasa puas dengan mentalitas anak didiknya dan memberikan pujian.
"Tidak ada tim yang datang ke sini untuk menekan seperti ini. Kami berkembang pesat sebagai pelatih. Untuk pertama kalinya, saya tidak mengatakan apa pun secara taktis kepada para pemain, saya hanya berterima kasih kepada mereka," tambahnya.
Baca juga: Hasil St Pauli Vs Gladbach 0-4: Kevin Diks Raih Rating Tinggi di Sektor Belakang
Como juga saat ini dihuni banyak pemain muda dan menjadi sebuah prestasi tampil bagus melawan sang juara bertahan.
"Begitu banyak pemain muda berusia 20 tahun, tujuh pemain, apa yang bisa saya katakan? Sebagai pelatih, Anda tidak bisa meminta lebih dari mencetak gol dan menang. Kami telah melangkah lebih jauh setelah Parma," tegasnya.
Como sebenarnya mendapat kesempatan emas mencuri 3 poin usai mendapat hadiah penalti di menit ke-26.