Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Depan Grahadi Massa Demo, Personel Gabungan Gelar Apel Operasi Ketupat 2025 dengan Lancar

Kompas.com - 20/03/2025, 15:44 WIB
Izzatun Najibah,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Petugas gabungan menggelar apel Operasi Ketupat 2025 untuk pengamanan Lebaran Idul Fitri 2025 di Gedung Negara Grahadi, Surabaya pada Kamis (20/3/2025).

Operasi ini dilakukan untuk memastikan keamanan selama arus mudik dan balik Lebaran.

Apel tersebut dipimpin Kapolri Jenderal Listyo Sigit, didampingi Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Kapolda Jatim Irjen Nanang Avianto, dan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Baca juga: Massa Tolak RUU TNI di Surabaya Bersamaan dengan Apel Operasi Ketupat

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dijadwalkan hadir, namun batal karena harus menghadiri pengesahan RUU TNI menjadi UU di Senayan.

Pelaksanaan apel dimulai pada pukul 15.00 WIB, sementara di luar Gedung Grahadi, massa yang terdiri dari masyarakat sipil dan mahasiswa telah berkumpul sejak pukul 13.30 WIB.

Mereka menggelar aksi demonstrasi menolak pengesahan RUU TNI yang baru saja disahkan DPR RI.

Terpantau, mobil rantis Brimob berjejer di depan Taman Apsari, Jalan Gubernur Suryo, dengan kehadiran personal gabungan dari Kepolisian, TNI, Satpol PP, dan Dishub yang menjaga ketat di luar gedung.

Baca juga: Mahasiswa Kecewa RUU TNI Disahkan: Zaman Orba Sudah di Depan Mata

Massa demonstran menyuarakan tuntutan dan penolakan mereka terhadap pengesahan RUU TNI, dan situasi sempat memanas ketika jajaran Polrestabes Surabaya berusaha berkomunikasi dengan massa untuk meminta ketenangan.

Meskipun terdapat demonstrasi di luar, apel Operasi Ketupat 2025 berlangsung lancar hingga selesai.

"Apel gelar pasukan bentuk komitmen untuk memastikan kesiapan personel dan Satlantas serta memperkuat sinergisitas dengan stakeholders terkait," ujar Listyo Sigit.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Perahu Tenggelam, Nelayan di Nusa Penida Hilang Kemudian Ditemukan Selamat
Perahu Tenggelam, Nelayan di Nusa Penida Hilang Kemudian Ditemukan Selamat
Surabaya
Julukan Kota Mangga Probolinggo Mulai Pudar, Produksi Turun dan Kebun Beralih Jadi Permukiman
Julukan Kota Mangga Probolinggo Mulai Pudar, Produksi Turun dan Kebun Beralih Jadi Permukiman
Surabaya
Cuaca Ekstrem, 8 Kecamatan di Madiun Rawan Terdampak Bencana
Cuaca Ekstrem, 8 Kecamatan di Madiun Rawan Terdampak Bencana
Surabaya
7 Kecamatan Rawan Bencana, BMKG Banyuwangi Imbau Masyarakat Waspada
7 Kecamatan Rawan Bencana, BMKG Banyuwangi Imbau Masyarakat Waspada
Surabaya
Eri Cahyadi Siapkan Dana Rp 5 Juta untuk Gen-Z Supaya Ikut Kembangkan Kampung
Eri Cahyadi Siapkan Dana Rp 5 Juta untuk Gen-Z Supaya Ikut Kembangkan Kampung
Surabaya
Pertamina Patra Niaga Tangani 462 Keluhan Motor Brebet di Jatim
Pertamina Patra Niaga Tangani 462 Keluhan Motor Brebet di Jatim
Surabaya
Estimasi Awal, Kuota Haji di Kabupaten Pasuruan 2026 Naik 267 Orang
Estimasi Awal, Kuota Haji di Kabupaten Pasuruan 2026 Naik 267 Orang
Surabaya
Sopir Pikap di Pamekasan Borong 30 Jeriken Solar di SPBU Bermodal 2 Surat Kuasa
Sopir Pikap di Pamekasan Borong 30 Jeriken Solar di SPBU Bermodal 2 Surat Kuasa
Surabaya
Surabaya dan Dilema 'Thrifting', antara Simbol Gaya Hidup dan Ancaman Limbah Fesyen
Surabaya dan Dilema "Thrifting", antara Simbol Gaya Hidup dan Ancaman Limbah Fesyen
Surabaya
Para Pejabat Pensiun, 138 SDN di Kabupaten Blitar Tak Punya Kepala Sekolah
Para Pejabat Pensiun, 138 SDN di Kabupaten Blitar Tak Punya Kepala Sekolah
Surabaya
Eri Cahyadi Tanggapi Video Viral Admin di Instagram: Saya Selalu Kasih Kesempatan untuk Anak Muda
Eri Cahyadi Tanggapi Video Viral Admin di Instagram: Saya Selalu Kasih Kesempatan untuk Anak Muda
Surabaya
Remaja Asal Surabaya Dianiaya hingga Tewas di Sampang, Polisi Segera Panggil 2 Saksi
Remaja Asal Surabaya Dianiaya hingga Tewas di Sampang, Polisi Segera Panggil 2 Saksi
Surabaya
Pesan Khofifah untuk Siswa SMA Jatim yang Menjalani TKA: Jaga Emosi Tetap Stabil
Pesan Khofifah untuk Siswa SMA Jatim yang Menjalani TKA: Jaga Emosi Tetap Stabil
Surabaya
Bertengkar dengan Pacar, Pria di Banyuwangi Ancam Bunuh Warga
Bertengkar dengan Pacar, Pria di Banyuwangi Ancam Bunuh Warga
Surabaya
Antre di SPBU Swasta, Warga Surabaya dan Sidoarjo Cari Aman di Tengah Isu Kualitas BBM
Antre di SPBU Swasta, Warga Surabaya dan Sidoarjo Cari Aman di Tengah Isu Kualitas BBM
Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau