JAKARTA, KOMPAS.com – Bagi sebagian orang, Toyota Avanza masih menjadi pilihan paling rasional untuk mobil keluarga. Begitu pula bagi Abie Tri Hutomo (33), warga Jakarta Selatan, yang sudah tiga tahun mengandalkan Toyota Avanza G 1.5 CVT tahun 2022.
Selama 50.000 kilometer pemakaian, Abie mengaku puas dengan performa dan efisiensi mobil yang dijuluki “MPV sejuta umat” itu.
Mobilnya rutin dipakai harian di Jakarta, bahkan beberapa kali diajak menempuh perjalanan jauh hingga ke Surabaya dan Bali.
Baca juga: BYD Umumkan Recall Besar-besaran, Ini Kata BYD Indonesia
Test drive mobil bekas All New Toyota Avanza milik mobil88“Nyaman, apalagi buat keluarga. Kami berlima waktu it uke Bali. Bagasi penuh, tapi enggak pernah gesrot atau mentok,” ujar Abie kepada Kompas.com (19/10/2025).
Selain andal dipakai buat jarak jauh, dari sisi efisiensi bahan bakar, Avanza 1.5 CVT menurut Abie termasuk irit di kelasnya.
“Rata-rata di kisaran 13–14 Km per liter. Itu gabungan ya, kadang dalam kota, kadang luar kota. Kalau konstan 100 Kpj di tol, bisa sampai 17 Km per liter,” ucap Abie.
Baca juga: Ini Mobil BYD yang Kena Recall Besar-besaran
All New Toyota Avanza“Sekarang karena Shell sudah enggak ada, jadi pakai Pertamax terus. Kalau pakai Shell bisa lebih irit,” kata dia.
Soal performa, mesin 1.500 cc yang digabung transmisi otomatis CVT dinilai cukup responsif untuk menyalip di jalan tol.
“Tenaganya enak buat nyalip. Tapi karena penggerak roda depan, dorongannya agak kurang di tanjakan ekstrem,” ujarnya.
Baca juga: PO Sinar Jaya Buka Rute Bandung - Bali Pakai Sleeper Bus
All New Toyota AvanzaSetelah tiga tahun pemakaian, Abie menilai ada tiga hal utama yang disukai dari Avanza 1.5 CVT. Pertama menurutnya dari sisi harga yang terjangkau bagi dirinya. Kedua, daya angkut besar. Dan ketiga, tentu saja irit BBM.
Meski puas secara keseluruhan, Abie tetap menemukan beberapa kekurangan yang menurutnya perlu diperbaiki.
“Pertama, lampunya gelap banget. Headlamp-nya kurang terang. Apa karena harganya affordable? Jadi ada beberapa fitur yang dikorbankan ya,” ucap dia.
Baca juga: Hasil MotoGP Australia 2025: Raul Fernandez Juara
All New Toyota Avanza“Colokan charger-nya belum Type-C, masih USB biasa. Depan belakang juga sama. Kadang agak repot karena sekarang kebanyakan gadget sudah pakai Type-C semua,” katanya.
Selama tiga tahun pemakaian, Abie mengaku nyaris tak pernah mengalami masalah besar pada mobilnya.
“Cuma pernah ada bunyi di belakang, saya pikir bearing roda, tapi setelah dicek ternyata ban-nya aus enggak rata. Setelah ganti ban, bunyi hilang,” kata dia.
Baca juga: Lihat Langsung Tabrakan Adu Banteng Chery Tiggo 9, Kabin Masih Utuh
All New Toyota Avanza