Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Porsche Rilis Macan GTS Listrik

Kompas.com - 31/10/2025, 20:41 WIB
Gilang Satria,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

STUTTGART, KOMPAS.com – Porsche resmi meluncurkan Macan GTS. Untuk pertama kalinya, inisial legendaris GTS, kini disematkan pada Macan electric alis versi listrik.

Seperti Macan Turbo, varian GTS memakai motor listrik paling bertenaga di poros belakang yang dikombinasikan dengan motor depan.

Baca juga: BP AKR Sebut Stok BBM BP 92 Mulai Pulih

"Varian terbaru dalam lini SUV listrik ini menawarkan dinamika berkendara yang luar biasa dan performa akselerasi yang mengesankan," tulis Porsche dalam keterangan resmi, Jumat (31/10/2025).

Porsche resmi meluncurkan Macan GTS, varian terbaru dari SUV listrikFoto: Porsche Porsche resmi meluncurkan Macan GTS, varian terbaru dari SUV listrik

Secara tampilan, Macan GTS tetap mempertahankan ciri khas desain sporty khas Porsche, dengan aksen hitam pada bumper, side skirt, dan diffuser belakang.

Model ini juga menjadi yang pertama menggunakan paket Sport Design terbaru, dilengkapi pelek standar 21 inci Macan Design serta opsi 22 inci RS Spyder Design.

Porsche turut menawarkan tiga pilihan warna baru yaitu Crayon, Carmine Red, dan Lugano Blue, serta lebih dari 60 opsi warna tambahan melalui program Paint to Sample.

Baca juga: Masalah Umum Mobil: Mengapa Mesin Tak Mau Stasioner?

Untuk menunjang performa, Macan GTS menggunakan suspensi udara sport dengan Porsche Active Suspension Management (PASM) dan sistem penggerak semua roda Porsche Traction Management (ePTM).

Porsche resmi meluncurkan Macan GTS, varian terbaru dari SUV listrikFoto: Porsche Porsche resmi meluncurkan Macan GTS, varian terbaru dari SUV listrik

Kombinasi ini diklaim memberikan kestabilan dan pengendalian lebih presisi di berbagai kondisi jalan.

Masuk ke kabin, nuansa sporty terasa kuat lewat material Race-Tex berpadu kulit hitam. Kursi sport adaptif 18 arah dan setir GT Sports menjadi perlengkapan standar.

Paket GTS Interior Package juga tersedia untuk pengguna yang ingin menyesuaikan tampilan interior dengan warna eksterior, lengkap dengan aksen karbon dan jahitan kontras khas Porsche.

Baca juga: Ambisi Chery Masuk Lima Besar Pasar Otomotif Indonesia

Dari sisi performa, Macan GTS mampu berakselerasi 0–100 km/jam hanya dalam 3,8 detik, dengan kecepatan puncak 250 km/jam. Tenaga puncaknya mencapai 571 PS dan torsi 955 Nm saat fitur Launch Control diaktifkan.

Porsche resmi meluncurkan Macan GTS, varian terbaru dari SUV listrikFoto: Porsche Porsche resmi meluncurkan Macan GTS, varian terbaru dari SUV listrik

Baca juga: Sepele Tapi Penting, Pilih Jas Hujan Jangan Terlalu Ketat

Sumber tenaganya berasal dari baterai 100 kWh, yang mampu menempuh jarak hingga 586 km berdasarkan pengujian WLTP.

Sistemnya memakai inverter silikon karbida (SiC) berkapasitas 900 ampere untuk meningkatkan efisiensi.

Proses pengisian daya juga tergolong cepat yaitu dari 10 hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 21 menit, dengan daya puncak 270 kW.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau