Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Membuat Daging Sapi Empuk, Salah Satunya Direndam dengan Nanas

Kompas.com - 12/05/2020, 14:50 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com  - Tak jarang daging sapi yang diolah malah menjadi alot dan keras. Untuk membuatnya empuk ternyata dibutuhkan beberapa cara yang mudah dilakukan.

Baca juga:
Aneka Resep dan Tips Masak Hidangan khas Idul Adha, Sate sampai Gulai
Cara Simpan Daging Sapi agar Awet hingga 2 Bulan

Kamu bisa mengempukkan daging sapimu dengan cara memarinasinya bersama nanas, memukulnya dengan palu daging, dan masih banyak lagi.

Chef Aguk Prasetiyo dari Hotel Santika Cirebon memberi 3 cara untuk membuat tekstur daging sapi menjadi empuk dan tidak alot saat dimakan.

Ilustrasi tukang daging memotong wagyu grade A5, daging sapi mahal khas Jepang berkualitas tinggi. SHUTTERSTOCK/GUMPANAT Ilustrasi tukang daging memotong wagyu grade A5, daging sapi mahal khas Jepang berkualitas tinggi.

1. Potong daging berlawanan dari arah serat

"Kalau mau paktisnya dan punya alat yang lebih lengkap, bisa dipresto akan lebih cepat empuknya. Namun kalau tidak punya, bisa diperhatikan cara memotongannya," jelas Aguk saat dihubungi oleh Kompas.com, Rabu (6/5/2020).

Ada cara memotong daging sapi sebelum diolah agar lebih empuk, yaitu dengan memotong daging berlawanan dari arah seratnya.

“Jangan ngikut serat, kita lihat dulu seratnya kemana, kalau sudah ketemu bilang dipotong berlawanan arah seratnya,” jelas Aguk.

Terdapat informasi beredar bahwa daging harus dimasak dalam waktu yang lama agar empuk. Namun, jangan lakukan hal tersebut.

Semakin lama dimasak, sari daging dan rasa gurih khas daging akan hilang. Kalau ingin merebus daging agar lebih empuk maksimal 45 menit.

2. Marinasi dengan nanas

Selain itu kamu juga bisa mengempukkan daging dengan cara alami yaitu dimarinasi bersama nanas. Nanas memiliki kadar asam yang tinggi sehingga bisa membuat daging empuk.

Baca juga: Cara Mudah Membuat Daging Steak Jadi Empuk dan Juicy

Caranya, potong nanas tipis-tipis, haluskan lalu campur dengan daging dan tunggu hingga 30 menit. Biarkan zat asam dari nanas bekerja dan membantu mengempukkan daging.

Setelah selesai dimarinasi, daging siap dimasak.

Beef Chuck, salah satu potongan daging sapi.shutterstock.com Beef Chuck, salah satu potongan daging sapi.

3. Dibungkus dengan daun pepaya

Selain nanas, daun pepaya juga memiliki kadar asam yang mampu membantu mengempukkan daging.

Caranya, bungkus daging dengan daun pepaya kemudian diamkan selama lebih kurang 1 jam.

Terkadang ada pula yang mengempukkan daging dengan menusuk-nusuk daging menggunakan garpu yang bertujuan untuk mematikan serat.

Namun cara tersebut dinilai malah merusak daging dan membuat kualitas daging menurun.

“Kalau mau jangan ditusuk pukul dengan alat pemukul daging yang benar, karena cara itu bisa melembekkan serat dan membuat daging tipis,” papar Aguk.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Travelpedia
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
Travel News
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Travel News
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
BrandzView
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Travel News
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Travel News
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Travelpedia
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Travel News
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Travel News
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Travel News
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Travel News
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Travel News
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Travel News
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Travel News
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau