JAKARTA, KOMPAS.com - Usai seri Australia, MotoGP kali ini akan digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia. Balapan sprint race akan berlangsung pada hari ini, Sabtu (25/10/2025) pukul 14.00 WIB.
Balapan MotoGP Malaysia menjadi salah satu seri paling dinanti setiap musimnya. Hal ini tak terlepas dari sejarah panjang drama yang pernah terjadi di lintasan tersebut.
Sedikit flashback, pada musim 2015, sempat terjadi momen legendaris yang dikenal sebagai Sepang Clash insiden sengit antara Valentino Rossi dan Marc Marquez yang mengubah arah perebutan gelar dunia.
Sejak saat itu, sirkuit sepanjang 5,5 kilometer ini selalu menghadirkan cerita baru setiap kali MotoGP kembali datang.
Persaingan di papan atas klasemen untuk memperebutkan posisi runner up pun masih terbuka. Setelah sebelumnya pebalap Ducati, Marquez, berhasil mengunci juara dunia MotoGP 2025 di Motegi, Jepang.
Saat ini Alex Marquez, kukuh di posisi runner up klasemen sementara dengan total 379 poin. Alex masih unggul jauh dari Marco Bezzecchi yang berada di urutan ketiga klasemen sementara dengan raihan 282 poin.
Dengan hanya menyisakan tiga seri, sepertinya cukup sulit untuk Bezzecchi mengejar poin Alex.
Sementara perebutan diurutan ketiga cukup sengit antara Bezzecchi dan Bagnaia. Pasalnya Bezzecchi hanya unggul 8 poin dari Bagnaia. Angka tersebut cukup mudah dikalahkan oleh Bagnia, apabila rekan setim Marquez itu konsisten dengan performa yang positif pada tiga balapan terakhir.
Seperti balapan sebelumnya, MotoGP Malaysia diawali dengan sesi latihan bebas atau free practice 1 (FP1) sejak Jumat (24/10/2025). Kemudian dilanjutkan dengan sesi latihan (practice), kualifikasi dan sprint race yang digelar pada Sabtu (25/10/2025).
Berikut jadwal MotoGP Malaysia 2025:
Jumat, 24 Oktober 2025
MotoGP Free Practice Nr. 1 | 09:45 - 10:30
MotoGP Practice | 14:00 - 15:00
Sabtu, 25 Oktober 2025
MotoGP Free Practice Nr. 2 | 09:10 - 09:40
MotoGP Qualifying Nr. 1 | 09:50 - 10:05
MotoGP Qualifying Nr. 2 | 10:15 - 10:30
MotoGP Tissot Sprint | 14.00
Minggu, 26 Oktober 2025
MotoGP Warm Up | 09:40 - 09:50
MotoGP Race | 14:00
https://otomotif.kompas.com/read/2025/10/25/070200315/jadwal-sprint-race-motogp-malaysia-2025-hari-ini