PROBOLINGGO, KOMPAS.com - Wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur bakal mendapat fasilitas kesehatan.
Itu karena Dinas Kesehatan Kabupaten Probolinggo, akan menghadirkan layanan Unit Kesehatan Wisata di Destinasi "3B".
Adapun Destinasi 3B di Kabupaten Probolinggo adalah Gunung Bromo, Pantai Bentar, dan Bremi.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Probolinggo Hariawan Dwi Tamtomo mengungkapkan, unit kesehatan ini akan mulai bertugas saat Festival 7 Danau digelar pada 7-16 November 2025.
Petugas kesehatan akan disiagakan di lokasi-lokasi wisata untuk memberikan pelayanan cepat kepada wisatawan yang membutuhkan.
“Kehadiran unit kesehatan wisata adalah wujud dukungan kami terhadap pengembangan pariwisata di Probolinggo," ujar Hariawan di Probolinggo, Sabtu (24/10/2025).
Ia melanjutkan, pihaknya ingin setiap pengunjung merasa aman dengan pelayanan kesehatan yang cepat dan tepat.
Para petugas kesehatan ini akan bersiaga sepanjang acara berlangsung, siap menangani berbagai kendala kesehatan, mulai dari pencegahan hingga penanganan awal jika terjadi insiden tak terduga.
Menurut Hariawan, keberadaan petugas di lokasi wisata bukan hanya untuk mengantisipasi risiko, tetapi juga sebagai upaya edukasi.
“Kami ingin mengedukasi masyarakat dan wisatawan tentang pentingnya menjaga kesehatan selama berwisata,” kata dia.
Inisiatif ini menjadi bagian dari upaya besar Dinas Kesehatan untuk menciptakan pengalaman wisata yang aman dan nyaman di Probolinggo.
Selain mendukung kesuksesan Festival 7 Danau, langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan dalam pariwisata berkelanjutan.
Dengan unit kesehatan wisata, Probolinggo tak hanya menawarkan pesona alam yang memukau, tetapi juga jaminan keamanan bagi setiap pengunjung yang menjelajahi keindahan daerah ini.
https://travel.kompas.com/read/2025/10/26/090900227/unit-layanan-kesehatan-akan-beroperasi-di-wisata-unggulan-probolinggo