JAKARTA, KOMPAS.com - Istri dari musisi Onadio Leonardo, Beby Prisillia, mengungkap pesan haru untuk suaminya yang kini terjerat dalam kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Melalui unggahan di akun Instagram-nya, Beby menulis surat terbuka berisi dukungan dan cinta untuk Onadio.
“Dear my husband, enam tahun kita nikah kamu sudah kerja keras mendaki gunung. Kamu bukan jatuh, kamu cuma lagi kesandung batu kecil,” tulis Beby, dikutip Kompas.com, Senin (3/11/2025).
“Pokoknya aku, anak-anak, keluarga, dan teman-teman selalu ada buat kamu di sini. Kita semua kangen sama becandaan kamu, tingkah kamu, sama jokes-jokes absurd kamu,” tulisnya lagi.
Di akhir pesannya, Beby berusaha menenangkan sang suami dan memberikan semangat. “Tenang sayang, kamu bukan penjahat. Kamu cuma lalai dan bodoh :) I love u. Your wife,” tulis Beby menutup pesannya.
Sebagai informasi, Onadio ditangkap setelah pengembangan kasus dari rekannya yang lebih dulu diciduk pada Rabu (29/10/2025).
Kemudian, Onadio ditangkap bersama istrinya di kediaman mereka di kawasan Rempoa, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Kamis (30/10/2025).
Namun, Beby Prisillia dipulangkan karena hasil tes urinenya dinyatakan negatif narkoba.
Dalam penangkapan tersebut, polisi menemukan sejumlah barang bukti di lokasi kejadian, antara lain satu lembar papir, satu klip plastik kecil berisi batang ganja, satu boks kecil, dan tiga unit telepon genggam.
“Berdasarkan hasil pendalaman di lapangan, barang bukti ekstasi sudah habis karena diduga digunakan. Yang ditemukan hanya beberapa sisa ganja di dalam plastik,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Brigjen Pol Ade Ary, baru-baru ini.
https://www.kompas.com/hype/read/2025/11/03/104522066/pesan-haru-beby-prisillia-untuk-onadio-leonardokamu-bukan-jatuh-cuma