JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Vidi Aldiano baru-baru ini mengumumkan keputusannya untuk mengambil jeda sementara atau hiatus dari panggung hiburan.
Vidi, yang divonis mengidap kanker ginjal stadium 3 pada Desember 2019, telah menjalani perjalanan panjang yang penuh tantangan.
Kompas.com merangkum perjalanan kesehatan Vidi Aldiano.
Baca juga: Vidi Aldiano Umumkan Hiatus demi Kesehatan dan Album Baru
Awalnya, Vidi hanya berniat memeriksakan suara yang hilang.
Namun, dari pemeriksaan itu, dokter menemukan tekanan darah tinggi, sesuatu yang menurut Vidi aneh, karena keluarganya tidak memiliki riwayat hipertensi.
Kecurigaan itu membuatnya menjalani pemeriksaan lanjutan, termasuk USG di Singapura.
Dari situlah ditemukan benjolan berukuran 5 sentimeter di ginjal kirinya.
Baca juga: Dukungan Para Artis Usai Vidi Aldiano Umumkan Hiatus
"Kemarin itu tiba-tiba goa dapat telepon dari dokter Singapura, dia langsung bilang ini ginjal kiri gue ada sebuah benjolan sebesar 5 cm, kayaknya itu tumor, tetapi belum tentu juga jadi aku harus cek lagi," tuturnya.
Sejak saat itu, Vidi kerap melakukan pemeriksaan terus menerus hingga divonis mengidap kanker ginjal.
Beberapa hari setelah diagnosis, tepatnya pada 13 Desember 2019, Vidi menjalani operasi pengangkatan ginjal di Singapura.
Sejak itu, ia hidup dengan satu ginjal.
Namun, semangatnya untuk tetap positif tak pernah surut.
"Dan sekarang saya hanya punya satu ginjal. Saya selalu berpikir untuk melakukan respons yang baik untuk semua ini. Tapi ini hidup, guys, jalanin saja enggak sih," kata Vidi.
Baca juga: Pamit, Vidi Aldiano Umumkan Akan Istirahat Sejenak untuk Pemulihan
Vidi diperbolehkan pulang ke Indonesia pada awal Januari 2020.
Empat tahun kemudian, pada September 2023, Vidi kembali mengabarkan hal yang mengejutkan.