JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band asal Amerika Serikat, Foo Fighters, akan menggelar konser bertajuk Foo Fighters Live in Jakarta, Kamis (2/10/2025).
Konser ini akan diselenggarakan di Carnaval Ancol, Jakarta Utara, nanti malam.
Foo Fighters tentunya akan menghibur sekaligus mengobati kerinduan penggemar yang telah menunggu kedatangan mereka ke Jakarta.
Baca juga: Ilan Rubin Resmi Jadi Drummer Baru Foo Fighters, Siap Tampil di Konser Jakarta
Foo Fighters bukan pertama kalinya datang ke Jakarta untuk menggelar konser.
Pada 1996 silam, Foo Fighters pernah tampil di Indonesia dalam acara Jakarta Pop Alternative Festival yang digelar di Plaza Timur Senayan, Jakarta Pusat.
Kala itu, Foo Fighters tak tampil sendiri melainkan bersama beberapa band lain seperti Sonic Youth dan Beastie Boys.
Kedatangan Foo Fighters setelah 29 tahun akan menjadi obat rindu para penggemarnya.
Baca juga: Prediksi Setlist Konser Foo Fighters di Jakarta
Ilan Rubin akan mengisi posisi drummer setelah sebelumnya Josh Freese dipecat dari Foo Fighters pada 16 Mei 2025.
Ilan Rubin dipastikan bakal memberikan penampilan terbaiknya nanti malam.
Kehadiran Ilan Rubin di posisi drummer diyakini menjadi tenaga segar bagi Dave Grohl dkk untuk melanjutkan energi panggung khas Foo Fighters.
Baca juga: Daftar Konser Oktober 2025, Ada Foo Fighters hingga Mariah Carey
Foo Fighters diprediksi akan membawakan lagu-lagu hitsnya.
Berdasarkan beberapa informasi dan tur terakhir, Kompas.com merangkum prediksi setlist yang akan dibawakan Foo Fighters.
Diprediksi, Dave Grohl dkk akan membawakan 20 lagu atau lebih dalam konsernya.
Lagu-lagu populer yang kemungkinan dibawakan antara lain “All My Life”, “The Pretender”, “Walk”, “My Hero”, “Learn to Fly”, “Big Me”, “Everlong”, “Best of You”, dan “The Teacher”.
Sementara itu, CEO Ravel Entertainment, Ravel Junardy, juga menjamin bahwa Foo Fighters akan membawakan deretan lagu hits.
“Yang bisa gue jamin, mereka bakal bawain lagu-lagu hits dari album awal,” kata Ravel saat ditemui di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Promotor Ravel Entertainment melalui Instagram resminya telah mengumumkan rundown konser Foo Fighters.
Adapun pintu gerbang akan dibuka sekitar pukul 15.00 WIB.
Tak ada opening act dalam konser ini sehingga Foo Fighters dijadwalkan tampil pada pukul 20.00 WIB.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang