Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Kereta Funicular Gloria Tewaskan 16 Orang, Pengelola Buka Suara

Kompas.com - 05/09/2025, 21:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Editor

KOMPAS.com - Perusahaan penyedia layanan transportasi kota Lisbon termasuk pengelolaan kereta funicular Gloria, Carris buka suara terkait kecelakaan maut yang menewaskan 16 orang dan 22 orang luka-luka.

Dalam keterangan resminya, pihak manajemen mengaku semua protokol pemeliharaan kereta funicular telah dilaksanakan. 

"Menyusul kecelakaan yang melibatkan Kereta Gantung Glória sore ini, CARRIS menyesalkan adanya korban jiwa dan terus memantau perkembangannya. CARRIS melaporkan bahwa semua protokol pemeliharaan telah dilaksanakan dan dipatuhi," ujar manajemen Carris seperti dikutip dari laman resminya, Jumat (5/9/2025) sore.

Baca juga: Kecelakaan Maut Kereta Funicular di Portugal, 16 Orang Tewas dan 21 Orang Luka-luka

Adapun protokol pemeliharaan kereta funicular mencakup pemeliharaan umum setiap empat tahun dan dilaksanakan pada tahun 2022 serta perbaikan sementara yang dilakukan setiap dua tahun, yang terakhir dilakukan pada tahun 2024.

Selain itu, program pemeliharaan bulanan dan mingguan serta inspeksi harian telah dilaksanakan pihaknya dengan cermat.

"Carris segera memulai penyelidikan bersama pihak berwenang yang berwenang untuk menentukan penyebab kecelakaan ini," lanjut pihak manajemen.

Ada sejumlah pihak yang menduga penyebab kecelakaan kereta funicular Gloria disebabkan oleh hilangnya kendali kereta dan sistem pengereman yang bermasalah. 

Namun, penyebab kecelakaan funicular Gloria masih dalam penyelidikan pihak kepolisian setempat. 

Tewaskan 16 orang

Funikular Gloria, kereta wisata Lisbon, Portugal, berusia 140 tahun anjlok dan menabrak gedung. Atas insiden tersebut, 15 orang tewas dan 18 lainnya luka-luka.PATRICIA DE MELO MOREIRA Funikular Gloria, kereta wisata Lisbon, Portugal, berusia 140 tahun anjlok dan menabrak gedung. Atas insiden tersebut, 15 orang tewas dan 18 lainnya luka-luka.

Sebanyak 16 orang tewas dan 21 orang luka-luka dalam kecelakaan maut kereta funicular legendaris di Lisbon.

Dilansir dari CNN, kecelakaan maut tersebut bermula saat salah satu gerbong kereta funicular tergelincir keluar dari jalur lalu menabrak gedung.

Kecelakaan kereta funicular itu dialami oleh salah satu kereta legendaris bernama Gloria.

Seorang perempuan yang menjadi salah satu saksi mata menggambarkan suasana detik-detik kecelakaan maut kereta funicular di Portugal tersebut. Ia melihat salah satu gerbong trem meluncur menuruni bukit "dengan kecepatan penuh" tanpa rem.

Kereta funicular pun tampak ringsek lantaran menabrak gedung.

"Kendaraan itu menabrak sebuah gedung dengan kekuatan yang dahsyat dan hancur berkeping-keping seperti kardus," ujarnya kepada saluran TV Portugal, SIC seperti dilansir dari CNN pada Jumat (5/9/2025).

Baca juga: Kecelakaan Kereta Funicular Tewaskan 16 Orang, Portugal Tetapkan Masa Berkabung

Halaman:


Terkini Lainnya
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Travel News
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Travelpedia
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Travel News
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Travel News
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Travel News
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Travel News
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Travel News
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Travel News
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Travel News
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Travel News
KA Bukit Serelo Kertapati-Lubuk Linggau, Harga Tiket Rp 32.000
KA Bukit Serelo Kertapati-Lubuk Linggau, Harga Tiket Rp 32.000
Travelpedia
7,2 Ton Sampah Diangkut dari Kawasan Pantai Tanjung Aan NTB
7,2 Ton Sampah Diangkut dari Kawasan Pantai Tanjung Aan NTB
Travel News
Wonderful Indonesia Wellness 2025 Digelar di Solo dan Yogya Sebulan Penuh
Wonderful Indonesia Wellness 2025 Digelar di Solo dan Yogya Sebulan Penuh
Travel News
Tren Pariwisata Dunia Bergeser, Gen Z Makin Doyan Liburan
Tren Pariwisata Dunia Bergeser, Gen Z Makin Doyan Liburan
Travel News
Super Air Jet Buka Rute Jakarta-Kediri PP 10 November, Terbang 3 Kali Seminggu
Super Air Jet Buka Rute Jakarta-Kediri PP 10 November, Terbang 3 Kali Seminggu
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau