Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merek Tas Jepang Kebanjiran Order Usai Dipakai PM Sanae Takaichi

Kompas.com - 01/11/2025, 20:39 WIB
Devi Pattricia,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

“Tas Hamano adalah pilihan yang solid dan dapat diandalkan untuk perempuan di posisi manajerial,” ujar Nakano, seperti disadur dari South China Morning Post.

“Tas ini relatif terjangkau dibandingkan merek luar negeri dengan kualitas serupa,” sambungnya.

Nakano menambahkan, tas tersebut menarik bagi banyak perempuan profesional yang menginginkan aksesori elegan namun tidak mencolok, dengan ruang cukup untuk membawa laptop dan perlengkapan kerja sehari-hari.

Baca juga: Tips Merawat Tas Kulit Agar Tetap Bersinar

Selain tas Hamano, Sanae Takaichi juga dikenal kerap mengenakan busana rancangan desainer Jepang Jun Ashida.

Menurut Nakano, pilihan tersebut bukan kebetulan, melainkan bagian dari pesan simbolis yang ingin disampaikan sang perdana menteri.

“Dengan secara konsisten mengenakan pakaian dan aksesori buatan Jepang, ia sedang menunjukkan rasa cinta tanah air dan dukungan terhadap industri mode lokal. Dan terbukti, pesannya berhasil,” ungkap dia.

Efek sosial media dan dukungan untuk UMKM lokal

Fenomena viral ini juga memperlihatkan bagaimana media sosial dapat berperan besar dalam mendongkrak popularitas merek kecil atau produk lokal suatu negara.

Kasus serupa pernah terjadi pada tahun 2020, ketika anggota Kongres AS Alexandria Ocasio-Cortez membawa tas Telfar, yang kemudian membuat merek asal Amerika Serikat itu kebanjiran pesanan global.

Kini, hal serupa dialami Hamano Inc, yang dalam sekejap berubah dari produsen kulit klasik menjadi simbol kebanggaan nasional di Jepang.

Dengan tas lokal yang kini menjadi sorotan dunia, Sanae Takaichi bukan hanya menarik perhatian karena posisinya sebagai perdana menteri perempuan pertama Jepang, tetapi juga karena kemampuannya menunjukkan bahwa produk lokal Jepang mampu bersaing di panggung internasional.

Baca juga: Daftar 7 Tas Sandra Dewi yang Jadi Sorotan Usai Suami Terjerat Kasus KPK

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang

Halaman:


Terkini Lainnya
Apakah IQ Anak Bisa Ditingkatkan? Ini Penjelasan Psikolog
Apakah IQ Anak Bisa Ditingkatkan? Ini Penjelasan Psikolog
Parenting
Panduan Makan Anak Diare, Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Dimakan?
Panduan Makan Anak Diare, Apa yang Boleh dan Tidak Boleh Dimakan?
Parenting
Rahasia Percaya Diri El Putra dan Leya Princy, Self Care dan Pikiran Terbuka
Rahasia Percaya Diri El Putra dan Leya Princy, Self Care dan Pikiran Terbuka
Wellness
5 Perlengkapan Medis yang Wajib Ada di Rumah Saat Anak Mendadak Sakit
5 Perlengkapan Medis yang Wajib Ada di Rumah Saat Anak Mendadak Sakit
Parenting
Journaling Digital Vs Tulis Tangan, Mana yang Lebih Menenangkan Pikiran?
Journaling Digital Vs Tulis Tangan, Mana yang Lebih Menenangkan Pikiran?
Wellness
5 Zodiak Paling Slow Respon, Kurang Cocok Jadi Kontak Darurat
5 Zodiak Paling Slow Respon, Kurang Cocok Jadi Kontak Darurat
Wellness
5 Zodiak yang Sering Curhat Saat Nongkrong, Ada Cancer dan Virgo
5 Zodiak yang Sering Curhat Saat Nongkrong, Ada Cancer dan Virgo
Wellness
6 Ciri Anak CIBI yang Cerdas dan Berbakat Menurut Psikolog
6 Ciri Anak CIBI yang Cerdas dan Berbakat Menurut Psikolog
Parenting
Genetik Vs Lingkungan, Mana yang Lebih Berperan dalam Membentuk Anak CIBI?
Genetik Vs Lingkungan, Mana yang Lebih Berperan dalam Membentuk Anak CIBI?
Parenting
Nama Anak Paling Populer di Jepang 2025, Penuh Makna Bisa Jadi Inspirasi
Nama Anak Paling Populer di Jepang 2025, Penuh Makna Bisa Jadi Inspirasi
Parenting
Anak CIBI Butuh Stimulasi agar Tidak Bosan dan Tetap Berprestasi Menurut Psikolog
Anak CIBI Butuh Stimulasi agar Tidak Bosan dan Tetap Berprestasi Menurut Psikolog
Parenting
Benarkah Anak CIBI Termasuk Berkebutuhan Khusus? Ini Kata Psikolog
Benarkah Anak CIBI Termasuk Berkebutuhan Khusus? Ini Kata Psikolog
Parenting
Selain Pangeran Andrew, Ini 7 Anggota Kerajaan yang Pernah Dicopot Gelarnya
Selain Pangeran Andrew, Ini 7 Anggota Kerajaan yang Pernah Dicopot Gelarnya
Wellness
Apa yang Dimaksud Anak CIBI yang IQ-nya di Atas Rata-rata?
Apa yang Dimaksud Anak CIBI yang IQ-nya di Atas Rata-rata?
Parenting
Gaya 13 Seleb Menonton Konser BLACKPINK di Jakarta, Aurel Pakai Baju Arsy
Gaya 13 Seleb Menonton Konser BLACKPINK di Jakarta, Aurel Pakai Baju Arsy
Fashion
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau