Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Sewa Baju Adat Jawa di Yogyakarta, Ini Lokasi dan Harganya!

Kompas.com - 14/10/2025, 19:41 WIB
Mufit Apriliani

Penulis

KOMPAS.com - Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta masih menjadi salah satu provinsi tujuan favorit para wisatawan.

Melansir data dari Badan Pusat Statistik (BPS) pada Berita Resmi Statistik Nomor 88/10/Th.XXVIII, Jogja telah dikunjungi lebih dari 27 juta wisatawan sejak bulan Januari-Agustus 2025.

Provinsi ini memiliki daya tarik tersendiri di sektor pariwisata, mulai dari tempat wisata alam hingga kulinernya yang membuat wisatawan ingin kembali lagi ke Yogyakarta.

Baca juga: Pemkot Yogyakarta Siapkan 7 Tempat Khusus, Pengamen Dilarang Keliling Malioboro

Bahkan, saat ini terdapat trend baru yang menarik para wisatawan, yaitu foto sambil menggunakan baju adat Jawa di sejumlah lokasi ikonik di Yogyakarta, salah satunya Malioboro.

Menariknya, trend ini banyak dimanfaatkan untuk mengabadikan momen ketika berkunjung ke Yogyakarta.

Seperti rombongan keluarga, kantor, atau bahkan foto prewedding pasangan calon pengantin.

Baca juga: Rute Bus Eksekutif DAMRI Jakarta - Yogyakarta, Lewat Utara atau Selatan?

Di sekitar Malioboro sendiri saat ini banyak tersedia jasa sewa baju adat seperti kebaya atau beskap bagi wisatawan dengan harga yang beragam.

Setiap tempat sewa baju memiliki ketentuan dan harga masing-masing yang dapat menjadi pilihan para wisatawan. Yuk, kita kulik selengkapnya di bawah ini!

Nous Galeri

Ingatkah kamu jika Ji Chang Wook pernah ke Indonesia pada bulan Oktober 2025 dan memakai baju adat Jogja saat berkunjung ke Candi Prambanan? Nah, inilah tempat sewa baju tersebut.

Berdiri sejak 2021, Nous juga dikenal sebagai salah satu tempat persewaan baju adat untuk acara pernikahan di Yogyakarta.

Meski demikian, pemilik Nous Galeri, Iyas (32) menuturkan jika ia juga kerap menerima pelanggan yang menyewa baju adat untuk berfoto di kawasan Malioboro.

Baca juga: Ini Lokasi Angkringan Puncak Bibis, Spot Sarapan Hidden Gem di Yogyakarta

Melansir akun Instagram resminya, Nous Galeri menyediakan berbagai macam baju adat mulai dari beskap hingga kebaya ala Yogyakarta atau Solo dengan harga beragam.

Seperti sepasang beskap dan kebaya bludru warna hitam di harga Rp 170.000 atau kebaya tunik polos dengan harga Rp 50.000.

Buka setiap hari Senin-Sabtu pukul 17.30-15.30 WIB pelanggan dapat datang langsung ke Galeri Nous yang berlokasi di Jalan Kauman, Ngupasan, Kecamatan Gondomanan, Kota Yogyakarta.

Baca juga: Rute Menuju Air Terjun Sri Gethuk Gunungkidul dari Stasiun Tugu Yogyakarta

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Travelpedia
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
Travel News
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Travel News
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
BrandzView
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Travel News
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Travel News
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Travelpedia
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Travel News
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Travel News
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Travel News
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Travel News
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Travel News
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Travel News
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Travel News
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau