KOMPAS.com - Sejak pertengahan 2025, Sinar Mas terus membuktikan komitmennya untuk tumbuh bersama masyarakat. Hal ini pun sejalan dengan semangat #MelajuBersama.
Buktinya perusahaan multisektor itu tidak hanya fokus pada bisnis, tetapi juga pada kontribusi nyata bagi bangsa.
Melalui inovasi teknologi, pengembangan energi terbarukan, dan dukungan terhadap pendidikan, Sinar Mas menjadikan tanggung jawab sosial dan nasionalisme sebagai satu kesatuan yang saling melengkapi.
Sinar Mas menjalani tahun 2025 dengan berbagai pencapaian penting, mulai dari peresmian pabrik panel surya terbesar di Indonesia, penyelenggaraan dialog lintas iman untuk merayakan keberagaman, hingga partisipasi dalam bela negara melalui komponen cadangan.
Managing Director Sinar Mas Ferry Salman mengatakan, semua inisiatif itu bukan sekadar langkah bisnis, melainkan kontribusi nyata bagi bangsa.
Baca juga: Sinar Mas Land dan Monash University Bangun Ekosistem Inovasi Kesehatan di BSD City
“Kami percaya bersama masyarakat, kita bisa melangkah jauh dan cepat. Pendidikan, energi bersih, dan inovasi adalah pilar penting ketahanan bangsa. Sinar Mas hadir untuk membawa langkah nyata bagi Indonesia,” ujarnya dalam siaran pers, Kamis (21/8/2025).
Komitmen Sinar Mas terhadap fondasi sosial ditunjukkan dalam berbagai inisiatif. Pada 7 Maret 2025, Sinar Mas melalui Yayasan Muslim Sinar Mas, mewakafkan lebih dari 3.000 Al Quran.
Wakaf tersebut diberikan kepada Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) dan Dewan Masjid Indonesia (DMI).
Inisiatif tersebut bukan sekadar simbol, melainkan bagian dari program pendampingan untuk memastikan Al Quran menjadi sarana penguatan moral bagi generasi muda.
Secara keseluruhan, sejak 2008, Sinar Mas telah menyalurkan lebih dari 1,3 juta mushaf Al Quran.
Baca juga: MRT Jakarta Gandeng Sinar Mas Land, Kaji Perpanjangan Rute ke Serpong
Selain donasi, Sinar Mas juga aktif mendukung kerukunan antarumat beragama. Pada 15 Maret 2025, perusahaan mendukung Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia dan DAAI TV untuk menggelar dialog lintas iman bertajuk "Merayakan Keberagaman, Memperkuat Toleransi."
Acara di Tzu Chi Center Jakarta itu dihadiri tokoh agama dan lebih dari 700 peserta.
Selain diskusi, acara tersebut menampilkan tarian nusantara, pertunjukkan musik, serta buka puasa bersama lintas iman.
Kehangatan itu memperlihatkan bagaimana seni, budaya, dan spiritualitas menjadi perekat harmoni antarumat.
Selain itu, kepedulian terhadap lingkungan juga menjadi bagian integral dari Sinar Mas, khususnya PT SMART Tbk.