BANGKALAN, KOMPAS.com - 2 siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur yang berkelahi akhirnya damai. Keduanya dimediasi oleh polisi dan sepakat mengakhiri perseteruan.
Kasi Humas Polres Bangkalan, Ipda Agung Intama mengatakan, mediasi tersebut dihadiri oleh dua siswa yang sebelumnya bertikai.
Tak hanya itu, orangtua, guru dan kepala sekolah dua belah pihak juga hadir dalam mediasi tersebut.
"Tadi sudah hadir pihak dari siswa SMKN 2 dan SMKN 3, orangtuanya, guru dan kepala sekolah. Alhamdulillah semuanya sudah damai," ujar Agung, Selasa (28/10/2025).
Baca juga: 2 Siswa SMK Bangkalan Duel Imbas Saling Ejek di Medsos, Kepsek: Kami Damaikan
Ia mengimbau, agar kejadian serupa tak terulang, masyarakat diminta untuk bisa menahan diri dan lebih bijak menggunakan media sosial.
"Ini kan awal mulanya dari saling ejek di media sosial. Kami imbau agar semua pihak bisa lebih bijak bermedia sosial dan tidak mudah tersulut," imbuhnya.
Baca juga: Viral Video Duel Siswa Berseragam Pramuka di Bangkalan, Polisi Selidiki
Sementara itu, Kepala SMKN 2 Bangkalan, Nur Hazizah mengatakan, dua belah pihak telah sepakat berdamai dan kedua orangtua dari dua belah pihak sudah saling memaafkan.
"Keduanya sudah sepakat menyelesaikan masalah ini dan tidak ada masalah lagi kedepannya. Permasalahan ini sudah diselesaikan secara kekeluargaan," jelasnya.
Ia juga berharap, para orangtua bisa menasehati dan menjaga putra putrinya untuk bisa menggunakan media sosial secara bijak.
"Kami pun di sekolah juga terus mengingatkan agar siswa bisa bijak bermedia sosial. Kami juga harap, para orangtua bisa mengedukasi anak-anak untuk bijak dalam menggunakan media sosial," pungkasnya.
Baca juga: Mahasiswa di Bangkalan Nyamar Pakai Kerudung Masuk Kamar Kos Putri, Digerebek dan Diamankan Polisi
Sebelumnya, video berdurasi 4 menit 18 detik viral di media sosial. Dua orang siswa berkelahi sedangkan sejumlah siswa lain menyoraki untuk keduanya saling pukul.
Dalam video tersebut terlihat, sebagian siswa menggunakan seragam pramuka dengan atribut bertuliskan Bangkalan dan Jawa Timur di bagian lengan kanannya.
Sedangkan sebagian siswa lain menggunakan celana pramuka dengan atasan kaos garis merah putih khas baju adat Madura.
Sepanjang video tersebut, dua siswa saling adu pukul sampai terjatuh di tanah. Bahkan, salah satu siswa ditindih oleh siswa lain.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang