Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Tiket Kereta Kini Bisa 30 Menit sebelum Keberangkatan, Ini Cara Lengkapnya!

Kompas.com - 13/07/2025, 12:54 WIB
Mufit Apriliani

Penulis

Sumber KAI

KOMPAS.com - Bukan lagi 1 jam, mulai Kamis (10/7/2025) calon penumpang Kereta Api (KA) jarak jauh bisa pesan tiket maksimal 30 menit sebelum keberangkatan.

Melansir laman resmi KAI, Vice President Public Relations KAI Anne Purba menerangkan bahwa kebijakan ini untuk memberikan akses fleksibilitas yang lebih besar kepada pelanggan, termasuk mereka yang memiliki kebutuhan perjalanan mendesak.

Perlu diingat, pemesanan tiket ini tidak bisa dilakukan secara offline atau melalui loket yang terdapat di stasiun, dan hanya bisa dilakukan melalui aplikasi Access by KAI atau laman booking.kai.id dengan catatan selama tiket masih tersedia.

Baca juga: Rute Kereta Api Favorit Turis Asing, Yogyakarta Paling Banyak Dipilih

Cara pesan tiket kereta

Sebelum pesan tiket kereta via aplikasi Access by KAI, pastikan sudah unduh versi terbaru baik untuk HP Android atau iOS.

Tiket Kereta Kini Bisa Dipesan 30 Menit Sebelum BerangkatHumas PT KAI Daop 9 Jember Tiket Kereta Kini Bisa Dipesan 30 Menit Sebelum Berangkat

Pemesanan melalui aplikasi atau laman booking.kai.id, siapkan terlebih dahulu data diri berupa Nomor Induk Kependudukan (NIK) untuk verifikasi data penumpang dan perjalanan.

Cara pesan tiket kereta di aplikasi Access by KAI

  • Pastikan sudah memiliki akun di Access by KAI
  • Klik menu “Antar Kota”
  • Masukkan stasiun keberangkatan, stasiun tujuan, jadwal berangkat, dan jumlah penumpang
  • Cek dan klik jadwal kereta terdekat yang diinginkan
  • Isi data penumpang
  • Pilih kursi
  • Lakukan pembayaran

Perhatikan jam keberangkatan, jangan sampai terlambat, dan lakukan check in sebelum masuk pengecekkan di stasiun.

Baca juga: Pesan Tiket Kereta Api Jarak Jauh Kini Bisa 30 Menit Sebelum Berangkat

Cara pesan tiket kereta di laman Booking KAI

Selain menggunakan aplikasi, pelanggan juga dapat menggunakan link booking.kai.id dengan cara:

  • Buka link booking.kai.id
  • Masukkan stasiun keberangkatan, stasiun tujuan, tanggal, dan jumlah penumpang
  • Klik “Cari dan Pesan Tiket”
  • Pilih jadwal terdekat yang diinginkan
  • Masukkan data
  • Lakukan pembayaran

Tidak hanya kereta api antar kota yang dapat dipesan maksimal 30 menit sebelum berangkat, KAI juga memberikan fleksibilitas untuk pelanggan KA perkotaan, yaitu dapat memesan tiket hingga 10 menit sebelum keberangkatan.

Baca juga: Usai KA Sancaka, Giliran KRL Baru Buatan Cina Dilempar Batu

Baca juga: Diskon Tiket 30 Persen Masih Tersedia, Ini Daftar Kereta Api yang Masih Bisa Dibeli

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Travel News
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
BrandzView
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Travel News
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Travel News
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Travelpedia
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Travel News
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Travel News
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Travel News
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Travel News
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Travel News
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Travel News
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Travel News
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Travel News
KA Bukit Serelo Kertapati-Lubuk Linggau, Harga Tiket Rp 32.000
KA Bukit Serelo Kertapati-Lubuk Linggau, Harga Tiket Rp 32.000
Travelpedia
7,2 Ton Sampah Diangkut dari Kawasan Pantai Tanjung Aan NTB
7,2 Ton Sampah Diangkut dari Kawasan Pantai Tanjung Aan NTB
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau