Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan KA Jarak Jauh dari Jakarta Kembali Normal Sore Ini

Kompas.com - 27/10/2025, 22:07 WIB
Krisda Tiofani,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh (KAJJ) dari Jakarta sempat terimbas insiden anjloknya KA Purwojaya (58F) di Stasiun Kedunggedeh, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu (25/10/2025).

Saat ini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyampaikan bahwa operasional perjalanan kereta api dari Jakarta sudah kembali normal mulai Senin (27/10/2025) pagi.

“Sore ini keberangkatan dari Jakarta sudah berjalan normal dan pelanggan dapat kembali melakukan perjalanan dengan nyaman," tutur Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, dalam keterangan resmi, Senin (27/10/2025).

Baca juga: Kereta Terdampak Kecelakaan atau Bencana, KAI Beri Refund 100 Persen

KAI mencatat aktivitas keberangkatan di Stasiun Gambir dan Pasar Senen telah berjalan lancar pada sore ini.

Tercatat 97,73 persen perjalanan kereta dari Jakarta berangkat tepat waktu dan 85,71 persen datang tepat waktu hingga pukul 18.00 WIB.

"Namun, kami terus memonitor sejumlah perjalanan yang masih mengalami keterlambatan kedatangan karena dampak lanjutan dari kejadian di Kedunggedeh,” sambung Anne.

Sebelumnya, hanya 74 persen kereta api dari Jakarta yang berangkat tepat waktu pada Minggu (26/10/2025). Pada hari yang sama, jumlah kereta api yang tiba tepat waktu juga hanya mencapai 58 persen.

Baca juga: Wisata yang Dikelola KAI: Lawang Sewu dan Museum Kereta Api Ambarawa

Anne menjelaskan, tim gabungan dari KAI, Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA), Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), serta berbagai pihak terkait terus bekerja intensif untuk memastikan lintasan dapat dilalui dengan aman dan seluruh perjalanan kembali normal.

Terkait anjloknya KA Purwojaya yang berdampak pada sejumlah perjalanan kereta api lainnya, KAI menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pelanggan atas ketidaknyamanan yang terjadi selama beberapa hari terakhir.

Baca juga: KAI Sediakan Face Recognition di 22 Stasiun, Penumpang Tak Perlu Cetak Tiket Lagi

Kompensasi pelanggan KAI

Pelanggan yang terdampak telah mendapatkan layanan kompensasi (service recovery) sesuai dengan ketentuan yang berlaku, di antaranya pengembalian biaya tiket dan fasilitas tambahan di stasiun keberangkatan maupun kedatangan.

Sebanyak 10.693 tiket berhasil KAI batalkan sebagai bagian dari proses service recovery bagi pelanggan yang memilih tidak melanjutkan perjalanan.

Sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh (KAJJ) dari Jakarta sempat terimbas insiden anjloknya KA Purwojaya (58F) di Stasiun Kedunggedeh, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu (25/10/2025). Saat ini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyampaikan bahwa operasional perjalanan kereta api dari Jakarta sudah kembali normal mulai Senin (27/10/2025) pagi.DOK. PT KAI Sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh (KAJJ) dari Jakarta sempat terimbas insiden anjloknya KA Purwojaya (58F) di Stasiun Kedunggedeh, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu (25/10/2025). Saat ini, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menyampaikan bahwa operasional perjalanan kereta api dari Jakarta sudah kembali normal mulai Senin (27/10/2025) pagi.

Kompensasi yang diberikan KAI sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api, sebagai berikut:

Baca juga: Dirut KAI Bungkukkan Badan dan Minta Maaf Atas Anjloknya KA Argo Bromo Anggrek

1. Keterlambatan lebih dari satu jam: pelanggan dapat membatalkan tiket dan memperoleh pengembalian biaya tiket 100 persen (di luar bea pesan). Jika tetap melanjutkan perjalanan, akan diberikan minuman ringan.

2. Keterlambatan lebih dari tiga jam: pelanggan akan mendapatkan minuman dan makanan ringan.

3. Keterlambatan lebih dari lima jam untuk kedatangan: pelanggan berhak atas makanan dan minuman ringan saat memasuki jam ketiga keterlambatan, serta makanan berat saat memasuki jam kelima keterlambatan.

Halaman:


Terkini Lainnya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Gratis Piknik Malam Lihat Supermoon di Planetarium Jakarta, Ini Caranya
Travelpedia
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
FOTO: Museum Arkeologi Terbesar di Dunia yang Baru Buka di Mesir
Travel News
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Lift Kaca dan Bayangan Pembangunan di Tebing Bali
Travel News
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
Saat Bromo Tak Sekadar Menawarkan Pemandangan, tapi Juga Cerita Hidup
BrandzView
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Wings Air Buka Rute Nabire-Biak PP, Terbang Dua Kali Seminggu
Travel News
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Daftar Lengkap Cuti Bersama 2026, dari Imlek hingga Natal
Travel News
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Patung Hachiko di Tokyo, Kisah Anjing Paling Setia di Dunia yang Bikin Haru Wisatawan
Travelpedia
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Arab Saudi Kurangi Masa Berlaku Visa Umrah, Kini Hanya 1 Bulan
Travel News
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Keraton Yogyakarta Setop Pentas Gamelan Wisata hingga Pemakaman PB XIII
Travel News
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Mesir Buka Grand Egyptian Museum, Ada 5.000 Koleksi Firaun Tutankhamun
Travel News
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Awas Pungli, Retribusi Masuk Kawasan Wisata Cibodas Masih Gratis
Travel News
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Pembangunan Lift Kaca Kelingking Beach Disetop Sementara, Dipasang Garis Polisi
Travel News
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Dihadang Angkutan Umum, Transjakarta Hentikan Sementara Rute Pulogadung–Kampung Melayu
Travel News
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
3 Karya Budaya Wonosobo Masuk Warisan Budaya Takbenda Indonesia 2025
Travel News
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Libur Akhir Tahun, Waspada Puncak Musim Hujan dan Baca Tips Ini
Travel News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau