Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Bersihkan dan Simpan Anggur yang Tepat Menurut Pakar IPB

Kompas.com - 31/10/2024, 17:00 WIB
Krisda Tiofani,
Yoga Sukmana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Anggur wajib dicuci setelah dibeli, seperti disampaikan Awang Maharijaya, Kepala Pusat Kajian Hortikultura Tropika Institut Pertanian Bogor (IPB).

Pasalnya, anggur termasuk buah yang memiliki resiko cemaran pestisida tertinggi di antara buah lainnya.

Mengingat buah ini juga umum dimakan langsung tanpa perlu mengupas kulitnya. Tidak seperti jeruk, melon, maupun pepaya.

Simak cara membersihkan anggur, lalu menyimpannya dengan tepat yang disampaikan pakar asal IPB tersebut.

Baca juga: Mengenal Manfaat dari Anggur Shine Muscat, Apa Saja?

1. Cuci anggur dengan detergen

Siapkan detergen yang aman untuk buah sebelum mencuci anggur. Awang mengatakan, bisa juga menggunakan detergen biasa.

"Beberapa produk detergen, ada yang aman (untuk buah). Kalau enggak, pakai detergen biasa juga enggak apa-apa," tutur Awang ketika dihubungi Kompas.com, Rabu (30/10/2024).

Setelah itu, bilas anggur dengan air mengalir hingga bersih dari detergen yang digunakan.

Baca juga: Bagaimana Rasa Anggur Shine Muscat?

2. Keringkan anggur

Segera keringkan anggur dengan saringan dan biarkan sementara waktu sampai bilasan air benar-benar tiris.

Anggur yang sudah kering setelah dicuci, bisa langsung dikonsumsi atau disimpan untuk besok.

Baca juga: 5 Cara Olah Anggur Shine Muscat dengan Mudah dan Lezat

3. Simpan anggur dalam kondisi kering

Ilustrasi buah anggur muscat, shine muscat, asal jepang.DOK.WIKIMEDIA COMMONS/Fumikas Sagisavas Ilustrasi buah anggur muscat, shine muscat, asal jepang.

Pastikan tidak menyimpan anggur dalam kondisi masih basah. Hal ini membuat buah cepat busuk sehingga tidak layak makan.

"Keringkan (anggur) dengan baik biar enggak terlalu basah dan tidak busuk karena airnya kotor gitu kan, ada bakteri dan lain sebagainya," ungkap Awang.

Baca juga: Teknik Budidaya Anggur Shine Muscat, Kelezatan Buah Premium Jepang

4. Simpan anggur maksimal empat hari

Terakhir, kamu bisa menyimpan anggur di kulkas untuk menjaga kesegarannya selama beberapa hari.

"Kalau anggur dimasukkan ke kulkas, tergantung suhu dan kualitas lemari esnya, bisa disimpan tiga sampai empat hari masih oke," tutup Awang.

Baca juga: Asal Usul Anggur Shine Muscat, Dari Mana Asalnya?

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Kuliner Khas Minang: Kue Neraka Rasa Surga, Seperti Apa Cara Buatnya?
Kuliner Khas Minang: Kue Neraka Rasa Surga, Seperti Apa Cara Buatnya?
Food Story
Ini Trik Pedagang Bikin Gorengan Renyah Kriuk Walau Sudah Dingin Tanpa Baking Powder
Ini Trik Pedagang Bikin Gorengan Renyah Kriuk Walau Sudah Dingin Tanpa Baking Powder
Tips Kuliner
Perbedaan Bajamba dan Barapak, Cara Makan Adat Khas Minangkabau
Perbedaan Bajamba dan Barapak, Cara Makan Adat Khas Minangkabau
Food Story
Mengenal Bajamba, Tradisi Makan Khas Masyarakat Minangkabau
Mengenal Bajamba, Tradisi Makan Khas Masyarakat Minangkabau
Food Story
2 Bahan Dapur Murah Ini Bikin Gorengan Lebih Harum dan Menggoda
2 Bahan Dapur Murah Ini Bikin Gorengan Lebih Harum dan Menggoda
Tips Kuliner
Rahasia Racikan Bahan untuk Gorengan Renyah dan Garing Lebih Lama
Rahasia Racikan Bahan untuk Gorengan Renyah dan Garing Lebih Lama
Tips Kuliner
Trik Tepung Panir Menempel Pada Gorengan, Tidak Mudah Rontok Saat Dingin
Trik Tepung Panir Menempel Pada Gorengan, Tidak Mudah Rontok Saat Dingin
Tips Kuliner
Ini Rahasia Hangatkan Gorengan agar Tak Menyerap Minyak dan Alot
Ini Rahasia Hangatkan Gorengan agar Tak Menyerap Minyak dan Alot
Tips Kuliner
Bangkok Jadi Destinasi Kota Kuliner Terbaik Asia 2025 versi World Culinary Awards
Bangkok Jadi Destinasi Kota Kuliner Terbaik Asia 2025 versi World Culinary Awards
Food News
Rose BLACKPINK Nikmati Nasi Goreng di Backstage, Intip Resepnya
Rose BLACKPINK Nikmati Nasi Goreng di Backstage, Intip Resepnya
Resep
Ada Semacam Benang Putih di Telur Mentah, Amankah Dimakan?
Ada Semacam Benang Putih di Telur Mentah, Amankah Dimakan?
Food News
Telur Rebus Berwarna Hijau di Bagian Kuningnya, Aman Dimakan?
Telur Rebus Berwarna Hijau di Bagian Kuningnya, Aman Dimakan?
Food News
Cara Mencuci Anggur yang Benar agar Lebih Bersih dan Aman Dikonsumsi
Cara Mencuci Anggur yang Benar agar Lebih Bersih dan Aman Dikonsumsi
Tips Kuliner
Resep Puding Labu Kuning Kenyal dan Gurih Santan, Dessert Pas Weekend
Resep Puding Labu Kuning Kenyal dan Gurih Santan, Dessert Pas Weekend
Resep
Bukan Direbus, Ternyata Inilah Cara Terbaik Membuat Telur Rebus
Bukan Direbus, Ternyata Inilah Cara Terbaik Membuat Telur Rebus
Tips Kuliner
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau