Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Area Terbaik Menempatkan Karpet di Rumah Menurut Feng Shui

Kompas.com - 30/06/2025, 18:57 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Dalam feng shui, penempatan karpet tidak hanya soal estetika, tapi juga memainkan peran penting dalam mengatur aliran energi di dalam rumah.

Karpet bisa menjadi elemen penyeimbang yang membantu menciptakan keharmonisan dan kenyamanan di setiap ruangan.

Dilaporkan dari Homes and Gardens , berikut ini cara menempatkan karpet di berbagai ruangan rumah menurut prinsip feng shui.

Baca juga: Di Mana Letak Sudut Uang di Rumah Menurut Feng Shui?

Karpet di ruang tamu

Ilustrasi ruang tamu, karpet di ruang tamu.UNSPLASH/JONATHAN BORBA Ilustrasi ruang tamu, karpet di ruang tamu.

Penempatan karpet di ruang tamu idealnya berada di bawah sofa dan kursi untuk menciptakan ikatan antar anggota keluarga.

Marie Diamond, pakar feng shui dunia dan penulis buku Your Home is a Vision Board mengatakan, karpet sebaiknya cukup besar sehingga kaki depan sofa berada di atasnya sehingga menciptakan kekompakan dan rasa kehangatan.

Hindari karpet yang terlalu kecil atau tidak menyentuh perabotan karena dapat menciptakan energi yang terpecah dan tidak stabil.

Baca juga: Pengaruh Tanaman Hias di Kamar Tidur Menurut Feng Shui, Baik atau Buruk?

Karpet kamar tidur

Kamar tidur adalah ruang untuk istirahat dan hubungan romantis. Karpet bisa membantu menciptakan energi yang damai dan harmonis.

Menurut Diamond, tempatkan karpet di bawah tempat tidur dan biarkan menyebar ke samping sekitar 45-60 cm di kanan dan kiri agar membantu mengakar energi dan memberikan rasa aman secara emosional.

Alternatifnya, gunakan karpet besar yang menutupi area tempat tidur dan meja samping.

Bagi pasangan, menggunakan dua karpet kecil (runner) di kedua sisi tempat tidur juga bagus untuk menandakan keseimbangan dalam hubungan.

Baca juga: Jangan Bunuh Jangkrik yang Masuk ke Rumah, Ini Alasannya Menurut Feng Shui

Karpet di area pintu masuk

Ilustrasi area pintu masuk rumah.Shutterstock/Ground Picture Ilustrasi area pintu masuk rumah.

Area pintu masuk adalah titik energi pertama masuk ke rumah. Penempatan karpet yang tepat dapat menyaring energi negatif dan memperkuat berbagai positif.

Diamond menyarankan agar menempatkan karpet langsung di depan pintu utama untuk menyambut energi baik menjadi sekaligus simbol Hidangan hangat untuk tamu dan peluang baru.

Karpet model runner juga dapat mengarahkan dan menstabilkan aliran chi dari luar ke dalam rumah.

Baca juga: Tanda-tanda Rumah Memiliki Feng Shui Buruk dan Cara Mengatasinya

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau