Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Pangeran Andrew Lepas Gelar Duke of York?

Kompas.com - 18/10/2025, 14:07 WIB
Albertus Adit

Editor

LONDON, KOMPAS.com - Pangeran Andrew resmi melepaskan sejumlah gelar kebangsawanan Inggris, termasuk gelar Duke of York, setelah muncul bukti baru yang mengaitkannya dengan pelaku kejahatan seksual, Jeffrey Epstein.

Selain gelar Duke of York, adik Raja Charles III itu juga menanggalkan keanggotaan dalam Ordo Garter, ordo kesatria tertua dan paling bergengsi di Inggris.

Meski demikian, Pangeran Andrew menegaskan dirinya tetap membantah seluruh tuduhan yang diarahkan kepadanya.

Baca juga: Raja Charles Vs Trump: Perbedaan Gaya Kepemimpinan, Nilai, dan Pandangan Politik

“Dalam diskusi dengan Raja, keluarga inti, serta keluarga besar saya, kami menyimpulkan bahwa tuduhan yang terus berlanjut terhadap saya mengganggu pekerjaan Yang Mulia dan Keluarga Kerajaan,” ujar Pangeran Andrew dalam pernyataannya.

“Saya telah memutuskan, seperti yang biasa saya lakukan, mengutamakan tugas kepada keluarga dan negara. Saya tetap pada keputusan lima tahun lalu untuk mundur dari kehidupan publik,” lanjutnya.

“Dengan persetujuan Yang Mulia, kami merasa saya harus melangkah lebih jauh. Oleh karena itu, saya tidak akan lagi menggunakan gelar atau penghargaan yang telah dianugerahkan kepada saya. Seperti yang telah saya katakan sebelumnya, saya dengan tegas membantah tuduhan terhadap saya,” imbuhnya.

Tetap pangeran, tak lagi Duke of York

Keputusan itu membuat Andrew tetap berstatus pangeran, namun tak lagi menyandang gelar Duke of York, gelar yang diberikan mendiang ibunya, Ratu Elizabeth II.

Karena pelepasan gelar dilakukan secara sukarela, parlemen Inggris tidak perlu mengesahkan undang-undang untuk mencabut gelar tersebut secara paksa.

Sebelum langkah ini, Andrew sejatinya telah berhenti menjalankan tugas-tugas resmi kerajaan dan kehilangan gelar HRH (His Royal Highness). Ia pun tidak lagi tampil dalam acara-acara publik keluarga kerajaan.

Selain itu, Andrew tak dapat lagi mencantumkan “KG” (Knight of the Garter) di belakang namanya. Gelar lainnya, seperti Earl of Inverness dan Baron Killyleagh, juga telah dicabut.

Di masa lalu, ia kerap menggunakan nama “Andrew Inverness” dalam berbagai urusan bisnis.

Langkah Andrew sejalan dengan keputusan mantan istrinya, Sarah Ferguson, yang juga tidak lagi menyandang gelar Duchess of York.

Baca juga: China Diduga Mata-matai Inggris lewat Teman Pangeran Andrew

Kini, keduanya kembali ke status seperti awal mereka bertemu sebagai Pangeran Andrew dan Sarah Ferguson.

Raja Charles III disebut telah memutus dukungan finansial untuk Andrew, sehingga ia harus mencari penghasilan sendiri.

Meski begitu, kedua putrinya tetap menyandang gelar “Putri” karena gelar itu tidak terpengaruh oleh keputusan ayah mereka.

Halaman:

Terkini Lainnya
Kenapa Afghanistan Rawan Gempa Bumi? Ini Penjelasannya
Kenapa Afghanistan Rawan Gempa Bumi? Ini Penjelasannya
Global
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Pangkat Militer Pangeran Andrew Juga Dicopot
Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Pangkat Militer Pangeran Andrew Juga Dicopot
Global
Gencatan Senjata Dilanggar, Warga Palestina Tewas dan Hamas Serahkan 3 Jenazah
Gencatan Senjata Dilanggar, Warga Palestina Tewas dan Hamas Serahkan 3 Jenazah
Global
Tuduh Rusia dan China Diam-diam Uji Coba Nuklir, Trump Pengin AS Ikutan
Tuduh Rusia dan China Diam-diam Uji Coba Nuklir, Trump Pengin AS Ikutan
Global
Ketika Andrew Bukan Lagi Pangeran, Sirna Sudah Semua Kemewahan...
Ketika Andrew Bukan Lagi Pangeran, Sirna Sudah Semua Kemewahan...
Global
36.000 Warga Sudan Mengungsi Jalan Kaki 70 Km, El Fasher Diteror Kekejaman RSF
36.000 Warga Sudan Mengungsi Jalan Kaki 70 Km, El Fasher Diteror Kekejaman RSF
Global
Sebelumnya Mustahil, Padi Bisa Tumbuh di Inggris karena Perubahan Iklim
Sebelumnya Mustahil, Padi Bisa Tumbuh di Inggris karena Perubahan Iklim
Global
Perampok Museum Louvre Ternyata Penjahat Kelas Teri, Ada Sepasang Kekasih
Perampok Museum Louvre Ternyata Penjahat Kelas Teri, Ada Sepasang Kekasih
Global
Gempa Afghanistan Tewaskan 4 Orang, Puluhan Lainnya Terluka
Gempa Afghanistan Tewaskan 4 Orang, Puluhan Lainnya Terluka
Global
Australia-Turkiye Rebutan Tuan Rumah COP31, Albanese Sampai Surati Erdogan
Australia-Turkiye Rebutan Tuan Rumah COP31, Albanese Sampai Surati Erdogan
Global
Trump Tegaskan Belum Akan Kirim Rudal Tomahawk ke Ukraina, Ini Alasannya
Trump Tegaskan Belum Akan Kirim Rudal Tomahawk ke Ukraina, Ini Alasannya
Global
Ibu Negara Perancis Stres Sering Di-bully Mirip Pria, Hidupnya Tertekan
Ibu Negara Perancis Stres Sering Di-bully Mirip Pria, Hidupnya Tertekan
Global
Apa yang Terjadi di El-Fasher Sudan, Mengapa Ada Pembantaian di Negara Kaya Emas?
Apa yang Terjadi di El-Fasher Sudan, Mengapa Ada Pembantaian di Negara Kaya Emas?
Global
Israel Abaikan Gencatan Senjata, Akan Serang Hizbullah Besar-besaran
Israel Abaikan Gencatan Senjata, Akan Serang Hizbullah Besar-besaran
Global
Diusir dari Kediaman Megah ke Pengasingan, Pangeran Andrew Juga Tak Diterima Warlok
Diusir dari Kediaman Megah ke Pengasingan, Pangeran Andrew Juga Tak Diterima Warlok
Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau