YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Abrasi yang disebabkan oleh gelombang pasang mengakibatkan lima rumah makan seafood di Pantai Depok, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta rusak pada Kamis (3/10/2024).
Kejadian ini berlangsung pada dini hari, saat pemilik rumah makan tidak menyadari adanya ancaman tersebut.
Baca juga: Kepiluan Warga Pesisir Aceh Utara saat Abrasi Menerjang…
"Gelombang pasang cukup besar berlangsung dini hari hingga tidak diketahui oleh pemilik rumah makan. Sebab, semuanya pulang kalau malam hari (tidak di rumah makan)," kata salah satu pemilik rumah makan seafood di Pantai Depok, Dardi Nugroho saat dihubungi melalui teleppon Kamis.
Dardi menambahkan bahwa gelombang pasang sudah dirasakan sejak dua hari terakhir, dengan puncaknya terjadi pada Rabu (2/10/2024) malam hingga Kamis (3/10/2024) dini hari.
Akibatnya, lima bangunan rumah makan yang berada dekat dengan bibir pantai mengalami kerusakan parah, termasuk atap yang roboh, perabotan yang rusak, dan tembok yang jebol.
"Baru tadi pemilik rumah makan tahu kalau rumah makan seafood rusak," ungkap Dardi.
Baca juga: Abrasi di Aceh Utara Meluas, Rumah dan Tambak Hancur
Ia juga menekankan bahwa gelombang pasang merupakan fenomena tahunan yang sudah diketahui oleh para pemilik rumah makan.
"Tahun kemarin menerjang rumah makan seafood yang ada di bagian barat. Fenomena abrasi kali ini menerjang rumah makan seafood yang ada di bagian tengah," jelasnya.
Sekretaris pelaksana BPBD Bantul Ribut Bimo Haryo Tejo mengatakan pihaknya sudah melakukan assessment ke pantai Depok.
Dari hasil pemantauan di lapangan ada 9 tembok warung makan dan atap mengalami kerusakan total.
"Saat ini air laut masih dalam keadaan pasang, dan pemilik warung masih bersiaga di lokasi untuk pemantauan," kata Bimo melalui telepon, Kamis.
Dikatakannya, jika air pasang masih berlangsung akan mengenai bangunan warung yang lain.
Untuk itu, pihaknya mengimbau masyarakat untuk waspada, dan menjauhi lokasi bila gelombang naik.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang