KOMPAS.com - Kalau bosan makan nasi goreng, kwetiau goreng telur bisa jadi alternatif lezat yang tetap mudah dibuat.
Teksturnya lembut, gurih, dan bisa disesuaikan dengan bahan yang ada di rumah.
Hidangan ini sering dijual oleh pedagang nasi goreng tek-tek di malam hari, tapi kamu bisa membuatnya sendiri dengan hasil tak kalah enak.
Mengutip dari Sajian Sedap, cara membuat kwetiau goreng telur sangat sederhana cukup tumis bumbu dasar, campurkan kwetiau dengan bumbu rendaman, lalu masak hingga meresap.
Berikut resep lengkap dan tips memasaknya agar hasilnya gurih dan tidak lengket.
Bahan utama:
Bahan perendam (aduk rata):
Cara Membuat Kwetiau Goreng Telur
Lumuri kwetiau dengan campuran bumbu perendam hingga merata. Diamkan sebentar agar bumbu meresap sempurna dan kwetiau menjadi lebih gurih saat digoreng.
Panaskan minyak dalam wajan cekung (wok) agar hasil tumisan lebih merata dan wangi. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum dan berubah warna kecokelatan. Sisihkan ke pinggir wajan.
Masukkan telur ke tengah wajan, orak-arik hingga berbutir dan matang. Tambahkan potongan caisim, aduk hingga sedikit layu. Tuang air, aduk perlahan agar sayur tidak gosong dan tetap hijau segar.
Masukkan kwetiau yang sudah direndam, tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dan kwetiau menyerap semua bumbu. Terakhir, masukkan daun bawang, aduk kembali hingga layu, lalu angkat.
https://www.kompas.com/food/read/2025/10/26/103300275/resep-kwetiau-goreng-telur-sajian-simpel-cita-rasa-kaki-lima