KOMPAS.com - Tikus tidak muncul sendiri saat berhasil masuk ke rumah. Tikus bergerak berkelompok dan tidak mudah menyingkirkannya.
Tikus adalah makhluk licik yang akan selalu menemukan cara untuk mendapatkan apa yang diinginkannya, seperti makanan dan minuman.
Baca juga: 10 Aroma yang Tidak Disukai Tikus, Hilang Selamanya dari Rumah
Namun, mempelajari kebiasaan tikus dan bagaimana cara tikus masuk ke rumah merupakan kunci untuk mencegahnya kembali.
Jadi, jika melihat tanda-tanda adanya tikus di rumah, tidak perlu panik. Cara terbaik mengusir hewan pengerat ini adalah mencegah tikus masuk ke rumah.
Nah, disadur dari The Spruce, Minggu (2/11/2025), berikut sejumlah cara tikus masuk ke rumah dan cara membasminya.
Ilustrasi tikus di rumah. Virus Hanta menyebar lewat udara, makanan, hingga gigitan tikus - kenali cara penularannya agar tak jadi korban berikutnya.Karena struktur tubuhnya yang fleksibel, tikus dapat menyelinap melalui celah-celah terbuka seukuran kancing seperempat inci.
Lebih parahnya lagi, hewan pengerat ini dapat menggerogoti kayu, dinding kering, dan insulasi dengan giginya yang kuat dan tajam, lalu menciptakan lubang baru untuk mencapai targetnya.
Bila mendapat celah atau lubang di rumah, segera menambal atau menutupnya demi mencegah tikus masuk ke rumah.
Baca juga: 7 Bau yang Paling Dibenci Tikus, Ampuh Usir dari Rumah
Selanjutnya, cara tikus masuk ke rumah adalah melalui pintu dan jendela. Celah di bawah pintu, jendela yang tidak tertutup rapat, dan pintu hewan peliharaan yang mudah dibuka dapat menjadi celah untuk tikus masuk ke rumah.
Hal yang sama berlaku untuk jendela yang terbuka meski berada tinggi. Tikus adalah pemanjat yang pintar dan dapat memanjat permukaan bertekstur apa pun, baik itu batang pohon, dinding bata, maupun teralis taman.
Jadi, segera menutup jendela dan pintu, terlebih saat menjelang malam hari karena hewan ini aktif pada malam hari.
Ilustrasi tikus.Untungnya, tikus akan menghindari air dalam jumlah besar jika memungkinkan dan hanya akan mengambil rute ini jika tidak ada pilihan lain.
Namun, tikus tidak akan keberatan karena dapat berkembang biak di selokan.