Di kota Baucau, wisatawan dapat berjalan di antara bangunan peninggalan Portugis yang masih kokoh berdiri, sambil menikmati kesejukan udara di bawah pohon beringin besar.
Tak jauh dari sana, Desa Osolata menawarkan pemandangan pantai berpasir putih yang indah. Kombinasi sempurna antara sejarah dan keindahan alam. Jika ingin ke Baucau, wisatawan bisa naik bus dari Kota Dili.
Taman Nasional pertama di Timor Leste ini diresmikan pada 2007 dan mencakup area seluas 123.600 hektar.
Di dalamnya terdapat gunung, hutan, dan laut dengan sistem Coral Triangle yang kaya akan spesies ikan dan karang.
Baca juga: Promosikan NTT, Kemenpar Ajak Travel Agent Timor Leste Famtrip ke Laboan Bajo
Danau Ira Lalaro dan Pulau Jaco juga menjadi bagian dari taman ini. Di darat, pengunjung dapat menemukan rusa, kuskus, serta lebih dari 200 jenis burung, menjadikannya tempat ideal bagi peneliti dan pencinta alam.
Timor Leste juga menawarkan wisata sejarah yang menarik, seperti Penjara Ai Pelo di Liquica, bangunan tua peninggalan Portugis dengan pemandangan laut lepas yang menakjubkan.
Selain itu, Benteng Balibo di kota perbukitan Balibo menjadi saksi sejarah perjuangan rakyat Timor Leste. Bagi yang ingin relaksasi, Marobo Hot Springs di Maliana menawarkan kolam air panas alami di tengah perbukitan hijau.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang