Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tempat Makan Lotek di Sekitar Alun-alun Kidul Yogyakarta

Kompas.com - 10/07/2023, 17:05 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Lotek khas Jawa Tengah dapat kamu temukan di Yogyakarta. Tampilan lotek mirip dengan gado-gado. Bedanya terletak pada sayur atau isian. Lotek biasanya berisi bayam atau sayur daun hijau.

Di samping itu, ada penjual yang memasak dulu bumbu kacang gado-gado. Sementara, bumbu kacang lotek tidak dimasak dulu dan sayurnya biasanya langsung dicampur di cobek.

Jika kamu sedang liburan di Yogyakarta, tak ada salahnya mencoba makan lotek. Simak daftar tempat makan lotek di dekat Alun-alun Kidul Yogyakarta berikut.

Baca juga:

1. Lotek Jokteng

Lotek Jokteng
Lokasi Jalan Bantul, Suryodiningratan, Kecamatan Mantrijeron
[ Google Maps]
Jam dan hari buka Senin-Sabtu | 08.00-15.00 WIB
Harga Rp 10.000-an

Tempat makan lotek dengan slogan "Lotek terlezat se-Asia Tenggara" ini berjarak lebih kurang satu kilometer dari Alun-alun Kidul Yogyakarta.

Lokasinya di sebuah toko dengan banner warna merah bertuliskan Lotek Jokteng.

Satu porsi lotek di piring terbilang banyak dilengkapi dengan kerupuk. Harga satu porsi lotek sekitar Rp 10.000-an. 

Disarankan untuk naik kendaraan umum atau motor jika datang ke sini karena spot parkir mobil kurang memadai.

2. Lotek dan Gado-gado Bu Barinah

Lotek dan Gado-gado Bu Barinah
Lokasi Jalan Bantul Nomor 119, Gedongkiwo, Kecamatan Mantrijeron
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 09.00-16.00 WIB
Harga Rp 14.000-an

Lotek dan Gado-gado Bu Barinah termasuk tempat makan legendaris di Yogyakarta, sudah berdiri lebih dari 20 tahun.

Terletak di pinggir jalan, tepatnya Jalan Bantul Nomor 119, lebih kurang dua kilometer dari Alun-alun Kidul Yogyakarta.

Sampai di tempat ini, sayuran rebus diletakkan di wadah. Kamu bisa melihatnya di etalase kaca di depan warung.

Satu porsi lotek yang cukup mengenyangkan harganya sekitar Rp 14.000-an. Selain lotek, tempat makan ini juga menjual gado-gado, kupat tahu, dan nasi rames.

3. Lotek dan Gado-gado Bu Ning

Ilustrasi sepiring lotek dari Lotek dan Gado-gado Bu Ning. Dok. Lotek dan Gado-gado Bu Ning Ilustrasi sepiring lotek dari Lotek dan Gado-gado Bu Ning.

Lotek dan Gado-gado Bu Ning
Lokasi Gang Pronocitro Nomor 719, Wirogunan, Kecamatan Mergangsan
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 09.00-18.00 WIB
Harga Rp 16.000-an

Lotek dan Gado-gado Bu Ning sudah berjualan sejak 1983. Tempat makannya terbilang nyaman serupa restoran.

Satu porsi lotek di sini berisi bayam, taoge, kol, tahu, dan bakwan goreng. Harganya Rp 16.000-an per porsi.

Selain lotek, kamu dapat pula menjajal menu lain di sini seperti gado-gado dan tahu kupat.

Jarak Lotek dan Gado-gado Bu Ning lebih kurang tiga kilometer dari Alun-alun Kidul Yogyakarta.

Baca juga:

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang



Terkini Lainnya
Kuliner Khas Minang: Kue Neraka Rasa Surga, Seperti Apa Cara Buatnya?
Kuliner Khas Minang: Kue Neraka Rasa Surga, Seperti Apa Cara Buatnya?
Food Story
Ini Trik Pedagang Bikin Gorengan Renyah Kriuk Walau Sudah Dingin Tanpa Baking Powder
Ini Trik Pedagang Bikin Gorengan Renyah Kriuk Walau Sudah Dingin Tanpa Baking Powder
Tips Kuliner
Perbedaan Bajamba dan Barapak, Cara Makan Adat Khas Minangkabau
Perbedaan Bajamba dan Barapak, Cara Makan Adat Khas Minangkabau
Food Story
Mengenal Bajamba, Tradisi Makan Khas Masyarakat Minangkabau
Mengenal Bajamba, Tradisi Makan Khas Masyarakat Minangkabau
Food Story
2 Bahan Dapur Murah Ini Bikin Gorengan Lebih Harum dan Menggoda
2 Bahan Dapur Murah Ini Bikin Gorengan Lebih Harum dan Menggoda
Tips Kuliner
Rahasia Racikan Bahan untuk Gorengan Renyah dan Garing Lebih Lama
Rahasia Racikan Bahan untuk Gorengan Renyah dan Garing Lebih Lama
Tips Kuliner
Trik Tepung Panir Menempel Pada Gorengan, Tidak Mudah Rontok Saat Dingin
Trik Tepung Panir Menempel Pada Gorengan, Tidak Mudah Rontok Saat Dingin
Tips Kuliner
Ini Rahasia Hangatkan Gorengan agar Tak Menyerap Minyak dan Alot
Ini Rahasia Hangatkan Gorengan agar Tak Menyerap Minyak dan Alot
Tips Kuliner
Bangkok Jadi Destinasi Kota Kuliner Terbaik Asia 2025 versi World Culinary Awards
Bangkok Jadi Destinasi Kota Kuliner Terbaik Asia 2025 versi World Culinary Awards
Food News
Rose BLACKPINK Nikmati Nasi Goreng di Backstage, Intip Resepnya
Rose BLACKPINK Nikmati Nasi Goreng di Backstage, Intip Resepnya
Resep
Ada Semacam Benang Putih di Telur Mentah, Amankah Dimakan?
Ada Semacam Benang Putih di Telur Mentah, Amankah Dimakan?
Food News
Telur Rebus Berwarna Hijau di Bagian Kuningnya, Aman Dimakan?
Telur Rebus Berwarna Hijau di Bagian Kuningnya, Aman Dimakan?
Food News
Cara Mencuci Anggur yang Benar agar Lebih Bersih dan Aman Dikonsumsi
Cara Mencuci Anggur yang Benar agar Lebih Bersih dan Aman Dikonsumsi
Tips Kuliner
Resep Puding Labu Kuning Kenyal dan Gurih Santan, Dessert Pas Weekend
Resep Puding Labu Kuning Kenyal dan Gurih Santan, Dessert Pas Weekend
Resep
Bukan Direbus, Ternyata Inilah Cara Terbaik Membuat Telur Rebus
Bukan Direbus, Ternyata Inilah Cara Terbaik Membuat Telur Rebus
Tips Kuliner
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Unduh Kompas.com App untuk berita terkini, akurat, dan tepercaya setiap saat
QR Code Kompas.com
Arahkan kamera ke kode QR ini untuk download app
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau