JAKARTA, KOMPAS.com - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) telah memangkas rugi bersih atribusi menjadi tersisa Rp 775,55 miliar, dari rugi bersih sebelumnya yang mencapai Rp 4,31 triliun atau terpangkas 82 persen.
Melansir dari Laporan Keuangan GoTo Kamis (29/10/2025), rugi periode berjalan juga mampu diturunkan menjadi Rp 996,98 miliar atau dipangkas hingga 78 persen dari sebelumnya Rp 4,54 triliun.
Lebih lanjut, dilihat dari sisi pendapatan bersih, naik sebesar 14 persen sepanjang 9 bulan tahun ini menjadi Rp 13,30 triliun, tumbuh dari pendapatan bersih periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 11,66 triliun.
Baca juga: GoTo Dukung Rencana Pemerintah Terbitkan Perpres Ojek Online
Hal ini berkat naiknya pendapatan dari pos jasa pengiriman sebesar Rp 4,24 triliun, imbalan jasa Rp 4,14 triliun, pinjaman Rp 2,67 triliun, dan imbalan jasa e-commerce menjadi Rp 627,81 miliar.
Direktur Utama Grup PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk, Patrick Walujo, dalam siaran pers, mengatakan bahwa GOTO mencatatkan pencapaian baru dengan meraih laba sebelum pajak yang disesuaikan sebesar Rp 62 miliar pada kuartal III 2025.
Hal tesebut menjadi capaian penting bagi ekosistem digital terbesar di Indonesia tersebut, menandai peralihan dari fase restrukturisasi menuju profitabilitas berkelanjutan.
Hingga akhir September 2025, GoTo memiliki total aset Rp 42,11 triliun, dengan sebaran nilai kas dan setara kas serta kas yang dibatasi penggunaannya mencapai Rp 18,65 triliun.
Adapun ekuitas tercatat sebesar Rp 29,10 triliun. EBITDA yang disesuaikan grup tumbuh 239 persen secara tahunan menjadi Rp 516 miliar.
Total nilai transaksi bruto (GTV) inti mencapai Rp 102,8 triliun, naik 43 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.
GOTO berharap pencapaian ini dapat berkelanjutan.
Perseroan menaikkan panduan EBITDA Grup yang disesuaikan setahun penuh 2025 dari Rp 1,4 triliun-Rp 1,6 triliun menjadi Rp 1,8 triliun-Rp 1,9 triliun.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang