SOLO, KOMPAS.com - Musim hujan kali ini membuat beberapa daerah di Indonesia terendam banjir. Genangan air juga sempat terjadi di jalan raya, sehingga banyak sepeda motor yang terendam air.
Beberapa sepeda motor juga terpaksa dituntun untuk melewati genangan air yang cukup tinggi, baik karena mogok atau mengantisipasi terjadinya kerusakan.
Setelah motor menerjang banjir, konsumen sebaiknya segera melakukan pemeriksaan. Salah satu perawatan yang dianjurkan adalah mengganti minyak rem.
Baca juga: Perawatan Minyak Rem: Kapan Harus Diganti?
Gio, pemilik bengkel sepeda motor Giovani Motor Cawas, Klaten mengatakan anjuran mengganti minyak rem setelah motor menerjang banjir merupakan langkah antisipasi.
“Minyak rem bersifat higroskopis, artinya mudah menyerap air dari udara atau dari celah sistem rem. Setelah terendam banjir, ada kemungkinan air masuk ke saluran atau tabung minyak rem,” ucap Gio kepada Kompas.com, Jumat (31/10/2025).
Campuran air dapat menurunkan titik didih minyak rem, sehingga saat rem bekerja, suhu naik, air bisa mendidih dan menimbulkan fenomena vapor lock, yakni pedal atau tuas rem terasa kosong dan kehilangan tekanan.
Baca juga: Jangan Sepelekan Penggunaan Minyak Rem, Risikonya Bisa Fatal
Beberapa kendaraan memutar arah di Perempatan Tlogosari, Jalan Gajah Birowo, Kelurahan Tlogosari Kulon, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang, Rabu (29/10/2025). (Fatah Akrom/KOMPAS.com)“Rem menjadi blong kalau minyak rem sudah jelek, selain it air juga bisa menyebabkan karat pada bagian dalam master silinder, kaliper, atau piston rem, bila tidak segera diganti bisa rugi banyak,” ucap Gio.
Meski demikian, banjir yang tidak terlalu tinggi lebih sedikit peluangnya membuat minyak rem bercampur air. Terlebih lagi sistem rem sebelumnya terawat dan prima.
“Sebelum menguras total minyak rem ada baiknya diperiksa kondisinya, sekalian membersihkan kaliper dan kampas rem dari kotoran, bila memang di dalam saluran minyak rem ada air, wajib diganti, dan pastikan tidak ada air tersisa di sistem hidrolik sebelum diisi ulang,” ucap Gio.
Baca juga: Minyak Rem Kotor Efeknya Bisa Bikin Rem Mobil Bocor
Jadi, bila ketinggian banjir berpotensi membuat air masuk ke saluran minyak rem, konsumen wajib memeriksanya ke bengkel. Bila memang air masuk, minyak wajib dikuras total sampai bersih.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com. Download sekarang