KOMPAS.com - Memilih warna cat eksterior adalah salah satu langkah paling efektif untuk meningkatkan estetika dan daya tarik rumah.
Warna yang tepat tidak hanya membuat rumah terlihat lebih elegan, tetapi juga menciptakan kesan modern yang segar.
Ilustrasi rumah.Dilansir dari Better Homes and Gardens, berikut adalah beberapa warna cat eksterior yang dapat membuat rumah tampak elegan dan modern.
Baca juga: 5 Warna Cat yang Dapat Membuat Dapur Terasa Hangat Menurut Ahli
Biru tua dikenal sebagai warna yang menenangkan sekaligus memberikan kesan mewah. Berbeda dari biru pucat, biru tua menghadirkan kedalaman visual yang kuat, sehingga eksterior rumah terlihat elegan dan menonjol.
Warna ini juga sangat fleksibel dan bisa digunakan untuk rumah bergaya klasik maupun modern.
Biru tua dapat dipadukan dengan lis putih bersih untuk kontras yang menawan atau dengan elemen kayu hangat agar tampilan lebih bersahabat.
Batu alam juga bisa menjadi aksen tambahan untuk menyeimbangkan nuansa gelapnya.
Baca juga: 4 Warna Cat Rumah yang Bikin Betah dan Nyaman
Putih hangat adalah tren warna cat yang semakin populer karena mampu memberikan tampilan bersih, elegan, dan modern.
Berbeda dengan putih dingin yang cenderung kaku, putih hangat memberikan nuansa yang nyaman dan membuat rumah terlihat lebih terbuka.
Pemilihan cat putih hangat dapat disesuaikan dengan trim gelap atau aksen kayu untuk menciptakan kontras yang elegan.
Warna ini juga cocok dipadukan dengan lanskap hijau atau tanaman hias di halaman, sehingga rumah terlihat seimbang dan harmonis.
Baca juga: 9 Warna Cat Terburuk untuk Dapur Menurut Ahli
Eksterior serba hitam mulai menjadi tren bagi rumah yang ingin tampil modern. Warna hitam memberikan kesan berani dan mewah, sekaligus menonjolkan garis arsitektur rumah.
Tidak hanya untuk trim, warna hitam kini banyak digunakan untuk seluruh fasad, termasuk atap dan pintu depan.
Untuk menjaga keseimbangan visual, padukan warna hitam dengan material hangat seperti batu bata, kayu, atau tanaman hijau di halaman depan.
Baca juga: 6 Warna Cat yang Membuat Kamar Tidur Terasa Lebih Menenangkan