Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mekanisme Pengembalian Tiket bagi Penumpang Kereta Terdampak Banjir

Vice President Public Relations KAI, Anne Purba, menyatakan kebijakan tersebut merupakan bentuk tanggung jawab perusahaan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

“Sebagai bentuk tanggung jawab pelayanan, KAI memberikan pengembalian biaya tiket 100 persen di luar bea pesan bagi pelanggan yang memilih untuk membatalkan perjalanan akibat keterlambatan lebih dari satu jam atau karena perubahan rute perjalanan,” kata Anne dalam keterangan resminya Selasa (28/10/2025).

Mekanisme kompensasi tiket

Ia menjelaskan, mekanisme kompensasi berlaku bagi pelanggan yang tidak berkenan melanjutkan perjalanan karena keterlambatan atau pola operasi memutar.

Proses pengembalian dapat dilakukan melalui loket stasiun atau Contact Center 121, dengan batas waktu pengajuan maksimal tujuh hari setelah tanggal keberangkatan.

Sementara itu, pengembalian bea untuk penumpang yang mengalami penurunan kelas pelayanan hanya dapat dilakukan langsung di loket stasiun.

KAI menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat cuaca ekstrem di wilayah Daerah Operasi (Daop) 4 Semarang.

Luapan air di kilometer 2+3 hingga 3+0 pada jalur antara Stasiun Alastua dan Semarang Tawang menyebabkan terganggunya sejumlah perjalanan.

“Kondisi tersebut terpantau sejak Selasa (28/10) pagi dan berdampak pada keterlambatan serta pembatalan beberapa perjalanan kereta api,” tutur Anne.

Ia menegaskan, keselamatan pelanggan tetap menjadi prioritas utama KAI.

“Keselamatan pelanggan selalu menjadi hal yang utama. Kami berterima kasih atas pengertian dan kesabaran pelanggan, keluarga yang menunggu, dan masyarakat dalam situasi ini,” ujarnya.

Petugas prasarana Daop 4 Semarang telah diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pemantauan dan penanganan di lapangan.

Upaya normalisasi jalur terus dilakukan agar lintas Alastua–Semarang Tawang dapat segera kembali beroperasi.

Selain memantau kondisi ketinggian air, stabilitas rel, dan sistem drainase, KAI juga menyiagakan lokomotif Diesel Hidrolik BB 304 sebagai langkah antisipatif agar layanan perjalanan tetap dapat berjalan aman.

Kompensasi tambahan

Anne menambahkan, bagi pelanggan yang tetap melanjutkan perjalanan, KAI menyiapkan layanan kompensasi tambahan sesuai ketentuan yang berlaku.

Antara lain, pemberian minuman dan makanan ringan untuk keterlambatan lebih dari tiga jam, serta makanan berat jika keterlambatan mencapai lebih dari lima jam.

Selain pembatalan perjalanan, sejumlah rute kereta juga dialihkan melalui jalur alternatif.

Di antaranya lintas Tegal–Purwokerto–Solo Balapan–Gundih untuk rute Pasar Senen–Surabaya Pasar Turi, dan lintas Gambringan–Gundih–Solo Balapan–Cirebon Prujakan untuk arah sebaliknya.

“KAI terus berkoordinasi dengan pihak terkait dan memantau kondisi jalur secara berkelanjutan demi menjaga keselamatan dan keandalan perjalanan kereta api,” jelas Anne.

 

https://www.kompas.com/riau/read/2025/10/29/140000888/mekanisme-pengembalian-tiket-bagi-penumpang-kereta-terdampak-banjir

Terkini Lainnya

Tasikmalaya Salah Satu Wilayah dengan Curah Hujan Tertinggi di Indonesia pada Awal November 2025
Tasikmalaya Salah Satu Wilayah dengan Curah Hujan Tertinggi di Indonesia pada Awal November 2025
Jawa Barat
Waduk Mrica Banjarnegara Catat Curah Hujan Tertinggi, BMKG Klaim Upaya Modifikasi Cuaca Berhasil
Waduk Mrica Banjarnegara Catat Curah Hujan Tertinggi, BMKG Klaim Upaya Modifikasi Cuaca Berhasil
Jawa Tengah
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026
Jawa Barat
Uji Coba WFH ASN Jabar Dimulai November 2025, Target Efisiensi Operasional hingga 20 Persen
Uji Coba WFH ASN Jabar Dimulai November 2025, Target Efisiensi Operasional hingga 20 Persen
Jawa Barat
BMKG: Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem di Puncak Musim Hujan
BMKG: Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem di Puncak Musim Hujan
Banten
Mahasiswa Dikeroyok hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, 5 Pelaku Seret dan Injak Korban Terekam CCTV
Mahasiswa Dikeroyok hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, 5 Pelaku Seret dan Injak Korban Terekam CCTV
Sumatera Utara
Sidang Kasus Penganiayaan Prada Lucky Namo: Peran Letnan Ahmad Faisal Diperiksa
Sidang Kasus Penganiayaan Prada Lucky Namo: Peran Letnan Ahmad Faisal Diperiksa
Jawa Timur
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025 Lebih Lama, Bisa Berlangsung hingga Februari 2026
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025 Lebih Lama, Bisa Berlangsung hingga Februari 2026
Sumatera Selatan
Daftar 15 Golongan Orang yang Bisa Naik MRT, LRT, dan Transjakarta Gratis
Daftar 15 Golongan Orang yang Bisa Naik MRT, LRT, dan Transjakarta Gratis
Jawa Barat
Setelah Tambang Ditutup, Dedi Mulyadi Beri Dana Kompensasi ke 9.300 Warga Bogor yang Terdampak
Setelah Tambang Ditutup, Dedi Mulyadi Beri Dana Kompensasi ke 9.300 Warga Bogor yang Terdampak
Jawa Barat
Prakiraan Cuaca Sulawesi Selatan 3 November 2025: Berawan di Beberapa Wilayah
Prakiraan Cuaca Sulawesi Selatan 3 November 2025: Berawan di Beberapa Wilayah
Sulawesi Selatan
Harga Emas Antam Turun Rp 12.000 di Awal November, Simak Pecahan dan Buyback Terbarunya
Harga Emas Antam Turun Rp 12.000 di Awal November, Simak Pecahan dan Buyback Terbarunya
Kalimantan Barat
Tanda Duka Pakubuwono XIII Wafat, Keraton Yogya Tiadakan Pentas dan Tak Bunyikan Gamelan
Tanda Duka Pakubuwono XIII Wafat, Keraton Yogya Tiadakan Pentas dan Tak Bunyikan Gamelan
Jawa Tengah
Kala Jokowi dan Gibran Melayat Raja Keraton Solo PB XIII
Kala Jokowi dan Gibran Melayat Raja Keraton Solo PB XIII
Jawa Tengah
BMKG Bersama BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Redam Hujan Ekstrem di Jawa
BMKG Bersama BNPB Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Redam Hujan Ekstrem di Jawa
Banten
Bagikan artikel ini melalui
Oke